Suara.com - Kejadian tak menyenangkan baru saja dialami oleh aktor Mandala Shoji dan istrinya Maridha Deanova. Keduanya diusir secara paksa ketika mengadakan kegiatan dan menginap di salah satu hotel mewah di Pontianak, Kalimantan Barat.
Alhasil acara yang dihelat menjadi kacau, sehingga Mandala Shoji mengaku mengalami kerugian yang besar atas pengusiran tersebut.
Adapun total kerugian yang dialami oleh Mandala Shoji dan Maridha Deanova sebesar Rp6 miliar materiil dan Rp100 miliar imaterial.
"Kalau (kerugian) materiilnya mungkin Rp6-Rp7 Miliar. Kalau imaterial Rp100 miliar," ungkap Maridha Deanova.
Jumlah yang besar tersebut bukan tanpa alasan, tapi ia harus bertanggung jawab kepada ratusan orang yang ikut dirugikan dalam pengusiran tersebut.
"Itu ada 400 orang. Tiket pesawat kan ganti lagi karena berubah. Terus kamar, harus pesan lagi. Akomodasi, transportasi, ballroom yang baru, pengisi acara baru. Banyak, detailnya banyak," ujar Maridha.
Semenjak kasus ini bergulir dan viral di media sosial, nama Mandala Shoji langsung mencuat dan membuat netizen penasaran siapa sosok sebenarnya hingga total kekayaan yang dimiliki.
Profil dan Kekayaan Mandala Shoji
Mandala Shoji adalah seorang pembawa acara yang telah menghiasi layar kaca sejak tahun 2000-an.
Salah satu acaranya yang populer adalah Termehek Mehek yang dulu pernah sangat populer dan mendapatkan rating tinggi.
Baca Juga: Terungkap Penyebab Pihak Hotel Keluarkan Barang-Barang Mandala Shoji Secara Paksa
Ia menggawangi reality show tersebut sejak tahun 2008 hingga episode terakhir di bulan Maret tahun 2012.