Disentil Anies, Sangarnya Gurita Bisnis Prabowo Subianto: Si Capres Pemilik Harta Rp 2 Triliun

Ruth Meliana Suara.Com
Kamis, 14 Desember 2023 | 14:46 WIB
Disentil Anies, Sangarnya Gurita Bisnis Prabowo Subianto: Si Capres Pemilik Harta Rp 2 Triliun
Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto dan Anies Baswedan saat debat capres di Gedung KPU RI, Selasa (12/12/2023). [Instagram/@prabowo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bisnis calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto, menjadi sorotan usai disentil capres nomor urut 1, Anies Baswedan. Menurut Anies, tidak semua politisi mampu menjadi oposisi pemerintah. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini mencontohkan Prabowo.

Anies menilai bahwa Prabowo tidak tahan menjadi oposisi karena status itu bisa menghambat bisnis. Sindiran menohok Anies kepada Ketua Umum Partai Gerindra itu disampaikan saat debat capres perdana di kantor KPU, Jakarta Pusat, Selasa (12/12/2023) malam.

Lantas, apa saja gurita bisnis Prabowo Subianto sampai kena sentil Anies? Simak informasi lengkapnya berikut ini.

Gurita Bisnis Prabowo Subianto

Prabowo Subianto tercatat mempunyai beragam bisnis yang bergerak di berbagai bidang, mulai dari perkebunan hingga energi. Tak main-main, gurita bisnis itu menjadikan Prabowo sebagai capres 2024 terkaya dengan total harta kekayaan menembus Rp 2 triliun.

Menteri Pertahanan ini diketahui memulai bisnisnya sejak aktif berprofesi di bidang militer. Meski tajir melintir, Prabowo juga sempat-sempatnya mengeluh tentang bisnisnya mandek karena tak berkuasa selama 20 tahun.

Adapun daftar bisnis Prabowo Subianto adalah sebagai berikut:

Kertas Nusantara

PT Kiani Kertas atau kini dikenal dengan nama PT Kertas Nusantara merupakan bisnis pertama yang dimiliki oleh Prabowo. Awalnya, perusahaan tersebut dimiliki oleh Bob Hasan. Namun pada tahun 1990-an, PT Kiani Kertas mengalami kebangkrutan dan diambil alih oleh negara.

Baca Juga: Debat Perdana Jadi Sorotan, Anies Dinilai Jauh Lebih Unggul

Sampai pada akhirnya, PT Kiani Kertas dibeli oleh Prabowo dari negara senilai Rp 1,8 triliun. Pabrik ini tercatat memiliki luas konsesi sebesar 223.500 hektare.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI