Pernah Bikin Renatta Moeloek Kepincut, Ini Beda Pendidikan Antoine Fantino dengan Dikta Wicaksono

Kamis, 14 Desember 2023 | 12:10 WIB
Pernah Bikin Renatta Moeloek Kepincut, Ini Beda Pendidikan Antoine Fantino dengan Dikta Wicaksono
Chef Renatta dan Antoine Fantino (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kisah asmara Renatta Moeloek tengah jadir sorotan pasca dikabarkan kalau dia sudah menikah dengan kekasihnya bernama Antoine Fantino. Kabar pernikahan itu tak sengaja tersebar oleh Vidi Aldiano saat mereka sedang mengerjakan podcast bersama. 

Perempuan yang juga dikenal sebagai Chef Renatta itu diketahui memang sudah lama berpacaran dengan Antoine sejak beberala tahun lalu. Tetapi, Renatta sendiri cukup tertutup terkait kehidupan pribadinya di media sosial.

Kabar keduanya telah resmi menikah pun membuat publik jadi mengulik masa lalu kisah asmara Renatta dengan sejumlah mantan pacarnya. Salah satu mantan Renatta yang paling diketahui publik sebenarnya musisi Dikta Wicaksono.

Sebelum menjalin kasih dengan Antoine, Renatta diketahui berpacaran dengan Dikta selama 3 tahun. Sayangnya hubungan mereka kandas. 

Baca Juga: Jauh Berbeda, Ternyata Ini Pekerjaan Antoine Fantino Diduga Suami Chef Renatta

Dilihat secara latar belakang pendidikan, rupanya Antoine dan Dikta memiliki cara yang berbeda. Berikut perbandingan latar belakang Antoine yang jadi kekasih masa kini Renatta Moeloek dengan Dikta sang mantan.

Antoine Fantino Sekolah di Luar Negeri

Chef Renatta dan Antoine Fantino (Instagram)
Chef Renatta dan Antoine Fantino (Instagram)

Sama seperti Renatta, Antoine Fantino sendiri nampaknya menutup diri untuk mengumbar kehidupan pribadi kepada publik. Ditelusuri dari beberapa sumber, kalau Antoine memiliki pekerjaan di bidang mebel dan furniture. Dia juga pernah menempuh pendidikan terkait bidang tersebut di lembaga bernama LICP.

Untuk kariernya itu, Antoine memiliki beberapa keahlian yang tidak kalah menarik. Meliputi, quality management, supplier sourcing, quality control, dan skill-skill lainnya yang masih berhubungan dengan kariernya. 

Dia juga kabarnya memiliki perusahaan furniture sendiri yang berbasis di Prancis, CDL HOME. Antoine menjabat sebagai General Manager di perusahaan yang berdiri sejak Juni 2019 tersebut.

Baca Juga: Foto Keluarga Jadi Bukti Chef Renatta Sudah Nikah, Ada Bule Prancis Diduga Suaminya

Namun sebelum menjadi wirausaha, dia pernah bekerja di sejumlah perusahaan besar. Terakhir tercatat sebagai Quality Sourcing Manager Southeast Asia di Maisons du Monde selama 5 tahun 8 bulan.

Dikta Pernah Jalani Kuliah di Fakultas Komunikasi

Nama Dikta makin dikenal sebagai musisi setelah dia didapuk menjadi salah satu vokalis Yovie & Nuno pada 2007. Ketika itu, Dikta rupanya masih berstatus mahasiswa di Fakultas Komunikasi, Universitas Moestopo Beragama, Jakarta Selatan. 

Menurut informasi, Dikta terdaftar sebagai mahasiswa angkatan 2004. Namum dia sempat mengambil cuti kuliah selama tiga tahun. Dikutip dari artikel TribunNews yang tayang pada 2011 lalu dikabarkan bahwa Dikta pilih cuti kuliah karena telah sibuk bernyanyi. 

Kala itu, dia juga mengaku kalau dirinya memang lebih memprioritaskan kegiatannya di panggung daripada aktivitas kuliah. Terlebih pasca bergabung dengan Yovie & Nuno, namanya makin dikenal banyak orang. Tidak hanya bernyanyi, Dikta juga kerap terlubat dalam proyek akting film mauoun series. 

Hingga saat ini, tak ada kelanjutan informasi apakah musisi 37 tahun tersebut menuntaskan kuliahnya atau tidak.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI