Kirana Larasati Curi Perhatian di Debat Capres, Duduk Barisan Paling Depan Dukung Prabowo-Gibran

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Rabu, 13 Desember 2023 | 16:08 WIB
Kirana Larasati Curi Perhatian di Debat Capres, Duduk Barisan Paling Depan Dukung Prabowo-Gibran
Prabowo Subianto dan Kirana Larasati
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kemunculan artis Kirana Larasati di acara Debat Calon Presiden 2024 putaran pertama, Selasa (12//12/2023) sukses mencuri perhatian publik.

Kehadiran artis yang hobi diving ini terlihat saat wajah cantiknya tersorot kamera media. Ia duduk di barisan paling depan pendukung pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 2 yaitu Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Dia juga mengenakan kemeja berwarna biru muda seperti yang dikenakan Prabowo-Girban serta pendukungnya.

Sejumlah netizen Twitter (X) pun mempertanyakan posisi Kirana Larasati, karena sebelumnya ia dikenal sebagai kader PDIP.

Baca Juga: Pakar Mikro Ekspresi Ungkap Capres Paling Emosi Saat Debat: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo atau Prabowo Subianto?

"Loh itu artis cewek yang di belakang udah bukan kader PDI ya?" ujar akun @/Autumn__93 saat mengomentari cuitan @/kurawa.

Sebagai informasi, bertepatan dengan Hari Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2023, Kirana Larasati menyatakan mundur dari PDIP. Hal itu ia sampaikan lewat Instagram.

Perihal alasan pengunduran diri, wanita berusia 36 tahun ini mengaku kesibukannya tidak lagi bisa membuatnya fokus bekerja sebagai pengurus partai.

Saat itu, Kirana Larasati mengaku belum merapatkan diri dengan partai manapun setelah mengundurkan diri dari PDIP.

Kirana Larasati Duduk di Barisan Depan Saat Debat Capres 2024 (Instagram/@Gerindra)
Kirana Larasati Duduk di Barisan Depan Saat Debat Capres 2024 (Instagram/@Gerindra)

Namun pada Oktober 2023 kemarin, Kirana Larasati terlihat pindah haluan dan memberikan dukungan untuk Prabowo Subianto.

Baca Juga: KontraS Soal Debat Capres Pertama: Prabowo Begitu Emosional, Tak Paham Nilai Demokrasi

Kirana Larasati bahkan membuat akun Instagram @kirab_karib yang khusus berisi konten dukungan untuk pasangan Prabowo-Gibran.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI