Suara.com - Penampilan Ganjar Pranowo saat Debat Capres 2024 menjadi sorotan warga. Bukan hanya karena kemampuan debatnya, dan juga rangkaian argumennya di antara lawan debatnya, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan, pemilihan baju hingga sepatu Ganjar Pranowo juga sukses menarik perhatian.
Dalam kesempatan itu, baju putih yang dikenakan Ganjar Pranowo - Mahfud MD itu memiliki tulisan yang berbeda di bagian belakang. Di mana Ganjar Pranowo mengenakan pakaian dengan tulisan "Sat-set", sedangkan Mahfud MD memiliki tulisan "Tas-tes".
Bukan hanya itu, sepatu kasual yang dikenakan oleh keduanya juga tak kalah menjadi sorotan. Di balik pemilihan baju dan sepetu itu, ternyata ada sosok orang dekat Ganjar Pranowo dalam memilihkan pakaian.
![Capres dan cawapres nomor urut tiga Ganjar Pranowo dan Mahfud MD saat debat perdana Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden di gedung KPU, Jakarta, Selasa (12/12/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/original/2023/12/12/36505-debat-capres-perdana-debat-perdana-capres-ganjar-pranowo-mahfud-md.jpg)
Lantas, siapa sosok itu? Sosok itu ternyata tidak lain ialah putra calon presiden nomor urut tiga Ganjar Pranowo, Muhammad Zinedine Alam Ganjar. Ia mengaku membantu persiapan materi hingga busana yang dipakai orang tuanya di debat calon presiden di Kantor KPU RI di Jakarta.
"Nggak sia-sia saya melatih ayah tadi malam," kata Alam seperti dikutip dari ANTARA.
Ditemui usai debat, Alam mengatakan memang memberikan banyak masukan pada ayahnya untuk persiapan debat malam ini. Alam mengaku tak hanya materi yang disiapkannya untuk kebutuhan sang ayah saat debat, namun dirinya juga menyiapkan sepatu yang akan digunakan Ganjar.
Dalam debat tersebut, Ganjar mengenakan sepatu sneaker bertuliskan "Sat Set".
"Saya ikut bantu ayah nyiapin penampilan malam ini. Nyiapin sepatu, baju, makanya bagus kan hari ini," ujar Alam.
Tak hanya itu, Alam juga memberikan masukan dari sisi materi debat Ganjar. Pengalaman dan informasi yang ia dapat selama berkeliling ke sejumlah wilayah di Indonesia, disampaikan pada ayahnya.
Baca Juga: Arti Baju 'Sat-set' dan 'Tas-tes' yang dikenakan Ganjar-Mahfud Debat Capres-Cawapres
"Kalau materi ya dikit-dikit memberikan masukan, kan saya kemarin jalan-jalan ke Sulawesi, Bandung, Jakarta dan lainnya. Itu dapat aspirasi yang aku sampaikan ke ayah," katanya.