Suara.com - Sosok Elsa Japasal atau Eca Aura belakangan menjadi sorotan publik. Pasalnya, gamer muda itu disebut tengah dekat denga putra salah satu capres, Ganjar Pranowo yakni Muhammad Zinedine Alam Ganjar.
Eca bahkan tampak menghadiri debat capres, ia duduk di dekat Alam Ganjar. Momen kebersamaan Alam Ganjar dan Eca Aura sendiri terlihat saat duduk bersebelahan di bangku penonton persis di belakang Ganjar Pranowo.
Diduga dekat dengan Alam Ganjar, siapa Eca Aura?
Eca Aura sendiri merupakan seleb TikTok dari Makassar yang lahir pada 14 November 2001. Nama Aura di belakang sendiri diambil dari karena Eca merupakan Brand Ambassador dari tim Aura Esports.
Eca kini masih menyangdang sebagai mahasiswa di salah satu universitas di Malaysia.
Karier Eca Aura
Eca Aura mulanya dikenal sebagai seleb TikTok dengan konten-konten yang menghibur. Akun TikTok miliknya yakni @elsaajapasal memiliki lebih dari 2,9 juta pengguna.
Aura juga sering kali mengcover lagu di akun miliknya. Dia juga menjadi brand ambassador Aura Esports pada 25 Maret 2022.
Eca diminta untuk menghadiri berbagai turnamen dan event serta tampil di segala macam media promosi tim.
Baca Juga: Putra Ganjar dan Gibran Keciduk Ngobrol Bareng saat Jeda Debat Capres di KPU, Bicara Apa?
Biodata Eca Aura
Nama lengkap: Elsa Japasal
Nama panggung: Aura Eca
Tempat asal: Makassar
Tanggal lahir: 14 November 2001
Agama: Kristen
Zodiak: Scorpio
Status: Belum Menikah
Keturunan: Tionghoa
Pendidikan: SMA Katolik Rajawali, Kuliah di Malaysia
Pekerjaan: Seleb TikTok
Akun Instagram: @elsaajapasal
Akun TikTok: @elsaajapasal
Itu dia profil Aura Eca, seleb TikTok yang sukses curi perhatian saat tampil di Talkpod.