Ramah Kantong, Segini Harga Sepatu Ganjar Pranowo-Mahfud MD saat Debat Capres Perdana

Husna Rahmayunita Suara.Com
Rabu, 13 Desember 2023 | 10:41 WIB
Ramah Kantong, Segini Harga Sepatu Ganjar Pranowo-Mahfud MD saat Debat Capres Perdana
Capres dan cawapres nomor urut tiga Ganjar Pranowo dan Mahfud MD saat debat perdana Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden di gedung KPU, Jakarta, Selasa (12/12/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penampilan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD dalam acara debat perdana calon presiden dan wakil presiden untuk Pemilu 2024 mengundang perhatian. Tak sedikit yang dibuat penasaran dengan harga outfit keduanya.

Paslon nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD unjuk gigi dalam acara debat yang digelar di Gedung KPU, Selasa (12/12/2023) malam. Keduanya kompak mengenakan setelah putih-hitam.

Ganjar Pranowo memakai kemeja putih lengan panjang bertuliskan 'Sat-set' dan loga jari di bagian dada. Sedangkan Mahfud MD mengenakan kemeja serupa, dengan tulisan berbeda.

Mahfud MD memakai kemeja putih dengan tulisan 'Tas-tes' beserta logo timbangan hukum. Ia juga memakai peci hitam untuk melengkapi penampilannya.

Baca Juga: Puji Materi Anies di Debat Perdana, Prof Hesti: Isinya Daging Semua

Mesti bagian atas berbeda, Ganjar-Mahfud kompak mengenakan celana berwarna hitam. Keduanya juga memakai sepatu kembar bercorak putih hitam senada dengan busana yang mereka pakai.

Ada fakta menarik mengenai sepatu Ganjar Pranowo-Mahfud MD saat debat capres perdana.  Usut punya usut, sepatu paslon capres nomor 3 tersebut berasal dari brand lokal asal Bandung, Pijak Bumi.

Ganjar-Mahfud memilih salah satu jenis sneaker buatan jenama lokal. Mereka memakai sepatu jenis Saki Skeleton, salah satu produk andalan Pijak Bumi.

Mengutip situs resmi resminya, Saki Skeleton terbuat dari bahan daur ulang. Meski dari bahan daur ulang, sepatu tersebut terlihat tetap kece.

"Di Saki Sneakers, kami menghindari bahan katun baru dan mengganti bagian atas sepatu dengan 70 persen bahan katun daur ulang yang berasal dari limbah pabrik tekstil," tulis Pijak Bumi.

Baca Juga: Janji Ganjar Mau Jebloskan Koruptor Ke Nusakambangan, Memang Bisa Jera?

Adapun untuk harga, sneker Saki Skeleton Pijak Bumi seperti yang dipakai Ganjar-Mahud dibanderol Rp519.000 dan tersedia untuk ukuran 36-44.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI