Suara.com - Momen saat Muhammad Zinedine Alam Ganjar atau biasa disapa Alam Ganjar yang mengampiri Gibran Rakabuming di sela-sela Debat Capres 2024, Selasa, (12/12/2023) menjadi sorotan.
Dalam sebuah video yang beredar, tampak putra dari Ganjar Pranowo yang tengah duduk langsung bangkit dan menghampiri Gibran Rakabuming. Ia menuruni tangga satu persatu dan berjalan ke arah Gibran.
Mereka kemudian bersalaman dan berjabat tangan. Namun, satu momen yang unik ialah ketika Alam Ganjar bersalaman hingga membungkukkan badan saat bertemu dengan Gibran Rakabuming.
Tak lama, mereka terlihat berbincang hangat. Keduanya juga terlihat saling melempar senyum saat tengah bercakap-cakap. Dalam beberapa kesempatan, Gibran Rakabuming terlihat lebih banyak mendengarkan saat Alam Ganjar berbicara.
Baca Juga: Puji Penampilan Tenang Prabowo, Budiman Sudjatmiko Anggap Target Debat Tercapai
Alam Ganjar mengakui pertemuannya dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka itu untuk saling memberi semangat dan bersaing secara sehat dalam Pilpres 2024.
"Senggol-senggol tipis, tapi tetap semangat. Kasih semangat karena kita bersaing secara sehat ya," ujar Alam dikutip dari ANTARA pada Rabu (13/12/2023).
Alam mengatakan pertemuannya dengan Gibran juga saling menanyakan kabar. Adapun saat itu Alam menanyakan kondisi Gibran dan ketidakhadiran istri Gibran, Selvi Ananda, karena sedang tidak sehat.
"Dekat, sama mas Gibran dan Kaesang dekat," ujar Alam ketika ditanya wartawan soal kedekatannya dengan anak-anak Presiden Joko Widodo.
KPU menyelenggarakan debat pertama capres-cawapres Pilpres 2024 di Jakarta, Selasa, dengan tema pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.
Baca Juga: Prabowo Dicecar Pertanyaan soal Pelanggaran HAM, TKN Santai Anggap Itu Musiman
Debat diikuti tiga pasangan capres-cawapres yakni nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud Md.
Rangkaian debat akan dilanjutkan pada 22 Desember 2023, 7 Januari 2024, 21 Januari 2024, dan 4 Februari 2024