Suara.com - Buah-buahan adalah sumber nutrisi terbaik untuk kita mendapatkan vitamin, mineral, serat, dan nutrisi penting lainnya. Salah satu jenis yang paling digemari adalah buah Apel yang bercita rasa manis dan segar.
Buah apel sendiri memiliki kandungan antioksidan di dalamnya yang mampu membantu tubuh menangkal radikal bebas. Selain itu, juga dapat memperkuat sistem imunitas tubuh supaya kita tidak mudah sakit di musim penghujan seperti saat ini.
Tak hanya dari sisi kesehatan, buah apel juga memiliki banyak manfaat untuk kecantikan diantaranya dapat membuat kulit tampak lebih cerah dan menenangkan kulit yang sedang mengalami iritasi.
Kandungan kolagen dalam juga apel berfungsi untuk memberikan elastisitas kulit, sehingga memberikan kesan kulit terlihat lebih bercahaya dan awet muda. Buah apel juga menghidrasi sekaligus membersihkan kulit.
Manfaat buah apel sendiri juga terbagi dari jenisnya, misalnya, apel merah dan apel hijau yang memiliki kelebihan masing-masing yang baik untuk tubuh.
Adapun manfaat apel merah, sendiri sangat baik dalam menjaga imunitas tubuh karena kaya akan vitamin C. Vitamin C sendiri berperan penting dalam pembentukan sel-sel kekebalan tubuh yaitu darah putih. Darah putih yang bisa melawan adanya bakteri dan infeksi yang masuk ke dalam tubuh.
Berikut manfaat lain apel merah:
1. Melawan Alzheimer
2. Mencegah kanker
Baca Juga: Mengurangi Risiko Kanker, Berikut 3 Manfaat Mengonsumsi Jamur Portobello
3. Menstabilkan gula darah