Suara.com - Sosok Selvi Ananda yang merupakan istri dari Gibran Rakabuming baru-baru ini menjadi sorotan. Dalam sebuah video viral, Selvi Ananda, yang kala itu mendampingi Gibran Rakabuming kampanye, meminta agar para ibu memberikan susu formula pada anak jika sudah mencapai dua tahun.
“Yang belum dua tahun anaknya kalau bisa ASI sampai dua tahun ya bu. Kalau sudah dua tahun, baru bisa dikasih susu formula,” ucap Selvi Ananda dalam video yang diunggah kembali akun Tiktok @kabar_baru, beberapa waktu lalu.
Ucapan Selvi Ananda dianggap sejumlah ahli dan dokter bluner. Dokter spesialis anak dr. S T Andreas Christian Leyrolf, M.Ked (Ped), Sp.A., mengatakan, ASI maupun makanan pendamping saja sebenarnya sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan anak. Oleh sebab itu, pemberian susu formula kepada anak bukanlah hal yang wajib.
“Sebenarnya susu formula itu tidak diberikan secara rutin di bawah usia 2 tahun karena masih ASI dan juga makan saja sampai usia 2 tahun cukup. Karena kebutuhan ASI dan makanan itu sudah cukup memenuhi kebutuhan anak,” ucap dr. Andreas saat dihubungi Suara.com, Kamis (7/12/2023).
Sementara itu, pemberian susu formula ini diberikan ketika kebutuhan nutrisi anak tidak terpenuhi. Jadi pemberian susu formula ini untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dari anak itu.
“Kapan kita memberikan susu formula? Kalau kita menemukan bahwa makanan saja si anaknya itu tidak bisa memenuhi kebutuhan nutrisinya. Jadi untuk menambah yaitu dengan susu formula tambahan dan diberikan untuk usia di atas 2 tahun,” jelasnya.
Oleh sebab itu, pemberian susu formula bukanlah hal wajib bagi orang tua untuk mencegah stunting. Hal ini karena dengan ASI eksklusif dan makanan, jika kebutuhannya sudah terpenuhi, maka sudah cukup.
Di sisi lain, seperti dikutip dari The Conversation, beberapa susu formula mengandung gula dua kali lipat per porsi dibandingkan segelas soda. Hal itulah yang menjadi temuan utama dalam penyelidikan penelitian berjudul A cross-country exploratory study to investigate the labelling, energy, carbohydrate and sugar content of formula milk products marketed for infants yang diunggah di situs Nature.
Fakta lain yang lebih mengejutkan adalah kenyataan bahwa hanya ada sedikit peraturan yang diterapkan untuk mengontrol kadar gula dan memastikan konsumen mendapat informasi yang baik.
Baca Juga: Galang Dukungan untuk Prabowo-Gibran, Gaspoll Bro Jabar Bagi-bagi Susu Gratis

Seperti diketahui, terlalu banyak mengonsumsi makanan manis dapat menyebabkan obesitas, diabetes tipe 2, dan penyakit gigi. Preferensi seorang terhadap makanan manis berasal dari nenek moyang primitif, yang merupakan pemulung dan mencari makanan manis untuk energi.