Pantas Enteng Kasih Mahar Rp 91 Juta ke Adiba Khanza, Kontrak Egy Maulana Vikri Sentuh Rp 4 Miliar Setahun!

Minggu, 10 Desember 2023 | 16:45 WIB
Pantas Enteng Kasih Mahar Rp 91 Juta ke Adiba Khanza, Kontrak Egy Maulana Vikri Sentuh Rp 4 Miliar Setahun!
Pantas Enteng Kasih Mahar Rp 91 Juta ke Adiba Khanza, Kontrak Egy Maulana Vikri Sentuh Rp 4 Miliar Setahun! (Dok. Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Besarnya uang yang dikeluarkan Egy sebagai mahar pernikahan Adiba tampaknya masih sejalan dengan penghasilannya sebagai salah satu pesepakbola muda paling moncer di Tanah Air.

Bahkan dikutip dari akun Instagram @pengamatsepakbola yang merujuk pada pernyataan Bung Yuke di podcast Jebreeetmedia, Egy ternyata dikontrak sebesar Rp4 miliar per musim oleh Dewa United.

Dengan demikian, dalam sebulan Egy kurang lebih mendapatkan Rp330 juta, atau dibayar Rp11 juta dalam sehari. Tentu saja ini bukan angka yang bisa dipandang sebelah mata serta masih belum memasukkan pendapatan Egy di luar sebagai pemain sepak bola.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI