Mengenal Butet Kartaredjasa, Seniman yang Ponselnya Diretas Hingga Ngaku Diintimidasi Rezim

Minggu, 10 Desember 2023 | 08:46 WIB
Mengenal Butet Kartaredjasa, Seniman yang Ponselnya Diretas Hingga Ngaku Diintimidasi Rezim
ARTJOG MMXXII_Butet Kartaredjasa speech
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Butet Kartaredjasa menjadi sorotan usai mengaku diintimidasi aparat kepolisian saat melakukan pentas saat pentas teater di Taman Ismail Marzuki (TIM) Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.

Pasalnya, ia dilarang untuk membuat pentas yang membahas unsur politik. Bahkan, Butet Kartaredjasa sampai diminta untuk menandatangani surat perjanjian akan hal tersebut. Menurut Butet Kartaredjasa, hal tersebut justru seperti kembali rezim Orde Baru. 

Bukan hanya itu, baru-baru ini dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, Butet Kartaredjasa mengaku, ponsel dan nomor WhatsApp miliknya diretas dan dilumpuhkan. Ia meminta untuk orang yang ingin menghubunginya bisa melakukan ke nomor sang istri.

"HP/WA DILUMPUHKAN. Mulai pagi ini akses komunikasi kepadaku sedang dilumpuhkan. Silakan yang mau kontak ke nomer rumah atau nomer bojo [istri]," tulis Butet Kartaredjasa dalam unggahan tersebut.

Bakal Calon Presiden (bacapres) Ganjar Pranowo di makan rumah seniman sekaligus budayawan Yogyakarta Butet Kartaredjasa bersama seniman-seniman lain di Bantul, Senin (16/10/2023) malam. [Suarajogja.id/Hiskia Andika Weadcaksana]
Bakal Calon Presiden (bacapres) Ganjar Pranowo di makan rumah seniman sekaligus budayawan Yogyakarta Butet Kartaredjasa bersama seniman-seniman lain di Bantul, Senin (16/10/2023) malam. [Suarajogja.id/Hiskia Andika Weadcaksana]

Unggahan tersebut lantas membuatnya menjadi sorotan. Pasalnya, pernyataan Butet Kartaredjasa membuat pandangan kalau masyarakat tidak bisa memberi kritik kepada pemerintah. Namun, sebenarnya sosok dari Butet Kertaradjasa ini? Simak profilnya berikut!

Profil Butet Kartaredjasa

Memiliki nama lengkap Bambang Ekoloyo Butet Kartaredjasa, dirinya lahir di Yogyakarta lahir 21 November 1961. Ia merupakan anak dari koreografer dan pelukis Indonesia, Bagong Kussudiardjo. Sementara ibunya bernama Soetiana.

Butet Kartaredjasa adalah seorang aktor dan seniman yang cukup dikenal di masyarakat. Dirinya juga memiliki adik, yaitu Djaduk Ferianto. Adiknya ini juga sama sepertinya, yakni seorang aktor dan pemusik Indonesia.

Seniman sekaligus budayawan Yogyakarta, Butet Kartaredjasa saat diwawancarai. [Hiskia Andika Weadcaksana/Suarajogja.id]
Seniman sekaligus budayawan Yogyakarta, Butet Kartaredjasa saat diwawancarai. [Hiskia Andika Weadcaksana/Suarajogja.id]

Awal mula kariernya sendiri berasal dari teater. Butet Kartaredjasa diketahui pernah tergabung dengan banyak teater di antaranya Teater Kita-Kita (1977), Teater SSRI (1978—1981), Sanggar Bambu (1978—1981), Teater Dinasti (1982—1985), Teater Gandrik (1985—sekarang), Komunitas Pak Kanjeng (1993—1994), Teater Paku (1994), Komunitas Seni Kua Etnika (1995—sekarang).

Baca Juga: Profil dan Agama Aulia Rakhman, Komika yang Dianggap Menghina Nabi Muhammad

Sementara itu, pada 1996, Butet Kartaredjasa mendirikan Galang Communication. Ini adalah sebuah institusi periklanan dan studio grafis. Setelah itu, ia mendirikan Yayasan Galang yang bergerak dalam pelayanan kampanye publik untuk masalah-masalah kesehatan reproduksi berperspektif gender.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI