Alam Ganjar Sempat Dididik Jadi Atlet Sejak Kecil, Siti Atiqoh Ungkap Kondisinya Sekarang

Sabtu, 09 Desember 2023 | 10:14 WIB
Alam Ganjar Sempat Dididik Jadi Atlet Sejak Kecil, Siti Atiqoh Ungkap Kondisinya Sekarang
Alam Ganjar (Instagram/@alamganjar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Muhammad Zinedine Alam Ganjar, atau akrab dipanggil Alam, adalah sosok muda yang menarik perhatian publik. Dilahirkan pada 14 Desember 2001 di Jawa Tengah, Alam adalah anak tunggal dari Ganjar Pranowo dan Siti Atikoh.

Muhammad Zinedine Alam Ganjar, anak Capres Ganjar Pranowo. (Suara.com/Bagaskara)
Muhammad Zinedine Alam Ganjar, anak Capres Ganjar Pranowo. (Suara.com/Bagaskara)

Alam Ganjar menyelesaikan pendidikan menengahnya di SMA Negeri 3 Semarang sebelum melanjutkan studi di bidang Teknologi Industri di Universitas Gadjah Mada. Di balik keterkaitannya dengan dunia politik sebagai anak dari politikus PDI Perjuangan dan bakal calon presiden 2024, Alam Ganjar membuktikan dirinya sebagai individu berprestasi.

Selama masa sekolah, Alam pernah menjabat sebagai President Director di sebuah perusahaan siswa dan berhasil meraih penghargaan The Best Financial Management Awards. Keberhasilannya tidak hanya berhenti di dalam negeri, Alam juga meraih medali emas dalam kompetisi sains di Korea Selatan saat masih duduk di bangku SMP.

Tak hanya berfokus pada prestasi akademis, Alam Ganjar juga menunjukkan kepiawaiannya dalam dunia kewirausahaan. Ia menciptakan produk inovatif seperti Echoes dan Whynotes, yakni alas kaki dan binder multifungsi berbahan dasar eceng gondok.

Meski sibuk dengan studi dan prestasinya, Alam adalah pemuda yang tak kehilangan sisi kekinian. Sebagai penggemar musik, terutama Korean Pop atau K-Pop, Alam sering hadir di konser-konser girlband asal Korea Selatan, termasuk BLACKPINK dan TWICE.

Selain itu, hobi jalan-jalan alias traveling juga menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan Alam Ganjar. Dengan akun Instagramnya @alamganjar, ia sering membagikan momen-momen seru selama perjalanan dan kegiatan sehari-harinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI