Suara.com - Sosok mantan personel JKT48, Cleopatra Djapri jadi sorotan usai mencari Pekerja Rumah Tangga (PRT) dengan gaji Rp 1,7 juta tapi dituntut mengerjakan tugas seabrek.
Mirisnya, dengan gaji tersebut Cleopatra Djapri juga mengeluh sangat terganggu dengan drama PRT, yang sudah berhenti kerja dalam waktu seminggu.
"Saya mencari ART beberes momong untuk kerja di rumah saya. (Tolong yang serius kerja, udah capek banget sama drama ART, baru seminggu minta berhenti)," tulis Cleo dalam pencarian ART di Facebook dan viral di Twitter dikutip suara.com, Rabu (6/12/2023).
Tak main-main, meski diberi fasilitas wifi, kamar tidur dan kamar mandi sendiri, hingga makanan tidak dibedakan perempuan yang akrab disapa Cleo itu mengungkap sederet pekerjaan yang sangat banyak, di antaranya yaitu:
Baca Juga: Viral Cleopatra Djapri Klarifikasi Gaji ART Rp 1,7 Juta, Fix Benar-benar Dzolim?
"Kerjaan: Nyapu, Ngepel, Nyuci baju (pakai mesin, tapi kalo baju putih di kucek), cuci sendal, Menyetrika (baju suami, saya, 3 anak saya), Masak yang ringan-ringan Bisa masak sop, bayam, lodeh, kangkung," tulis Cleo lagi.
Bahkan mirisnya, Cleo juga akan menahan gaji selama tiga bulan, dan baru akan turun di bulan ke-4 dengan alasan untuk melihat betah tidaknya bekerja dengan keluarganya.
Dinilai bengis dan tidak manusiawi, hasilnya banyak yang penasaran dengan profil Cleopatra Djapri berikut yang berhasil dirangkum suara.com.
Profil Cleopatra Djapri
Sebagai mantan personel JKT48, ternyata Cleo belum genap berusia 30 tahun. Imi karena ia merupakan perempuan kelahiran Jakarta, 20 Desember 1993 sehingga baru dalam hitungan hari akan berusia 30 tahun.
Berasal dari JKT48 angkatan pertama, yang artinya satu grup dengan Melody Laksani dan Haruka. Namun namanya jarang terdengar dibanding Melody sebagai Leader dan Haruka yang masih malang melintang di program televisi swasta.
Pada 29 November 2012, Cleopatra memutuskan untuk hengkang dari JKT48 dan bergabung dalam Management yang dikelola oleh Mak Vera dan Olga Syahputra, adapun nama dari Management tersebut adalah CMI (Cantik Molek Indah), sehingga saat ini ia solo karir jadi bintang iklan hingga pembawa acara.
Pernah Ikut Kontes Abang None
Sebelum jadi anggota JKT48, Cleo lebih dulu mengikuti ajang kontes Abang None Jakarta, bermain dalam FTV hingga bermain dalam film layar lebar. Bahkan kini ia juga bergabung membuat grup duet bernama 2Angels.
Menikah di 2018 dengan Panji Pradhana Ramadhan, ternyata Cleo sudah memiliki 3 orang anak dalam waktu 5 tahun pernikahannya. Suami Cleo adalah seorang pengusaha di bidang kontruksi dengan nama perusahaan PT. Srikandi Pradhana Sakti.
Meski memiliki anak di usia berdekatan, Cleo juga disibukkan dengan kesehariannya sebagai influencer dan endorser berbagai produk, termasuk juga aktif merekam vlog saat traveling.