Suara.com - Sosok Selvi Ananda kembali menjadi sorotan saat ia mendapingi sang suami, Gibran Rakabuming di Gelora Bung Karno, Senin, (4/12/2023). Pasalnya Selvi Ananda hanya tertunduk saat suaminya Gibran Rakabuming diberondong wartawan usai blunder menyebut asam sulfat untuk ibu hamil.
Mulanya Selvi berjalan tenang mendampingi sang suami sambil beberapa kali menyapa warga dan melempar senyum. Namun, gestur Selvi Ananda mulai berubah saat wartawan mulai bertanya perihal asam sulfat sembari memegang bibir.
Banyak warga yang kemudian kembali ingin mencari tahu sosok Selvi Ananda sebelum menikah dengan Gibran. Lantas, seperti apa sebenarnya perjalanan karier Selvi Ananda seblum menikah dengan Gibran Rakabuming?
Baca Juga: Selvi Ananda Tertunduk saat Gibran Jelaskan soal Asam Sulfat ke Wartawan
Dirangkum dari berbagai sumber, Setelah lulus, Selvi sendiri bekerja di salah satu bank swasta. Tidak hanya itu, ternyata Selvi Ananda sempat bekerja menjadi pembawa acara di stasiun televisi lokal di Solo, Jawa tengah.
Di samping kariernya di layar kaya, Selvi Ananda juga pernah menjadi finalis Putra Putri Solo tahun 2007 dan 2009. Sauangnya, ia belum beruntung di tahun 2007.
Baru di tahun 2009 Selvi Ananda meraih kemenangan dengan menjadi juara pada kontes kecantikan tersebut. Selvi Ananda sendiri kemudian diketahui mulai menjalin hubungan dengan Gibran pada medio tahun 2010 lalu, bermula pada pertemuan di ajang Putra Putri Solo 2009, dimana Gibran berperan sebagai juri.
Untuk pendidikan, Selvi Ananda sempat mengenyam pendidikan di SMAN 1 Surakarta pada tahun 2007 silam, ia kemudian melanjutkan pendidikannya ke jenjang perguruan tinggi di STIE AUB Solo dan berhasil lulus pada tahun 2011. Predikat memuaskan didapatkannya, dengan menorehkan IPK 3,4.
Baca Juga: Gibran Akui Nggak Bisa Main Bulutangkis: Saya Biasanya Main Futsal