Suara.com - Sudah memasuki usia setengah abad tapi tetap rutin ikut klub motor The Prediksi, ternyata Artis Tora Sudiro punya kiat awet muda loh. Termasuk perawatan di klinik nggak ya?
Sebagai bapak dua anak dan berusia 50 tahun, Tora Sudiro saat ini memang lebih ingin tampil natural dengan rambut yang memutih, jenggot hingga kumis di televisi. Tapi tidak untuk kulit keriput, yang ternyata cukup jadi perhatian suami Mieke Amalia ini.
"Jadi aku tuh udah mulai memperhatikan penampilan apalagi aku udah 50 tahun kan, pengen terlihat lebih muda aja sih, pengen mengurangi keriput-keriput apalagi di televisi kan kena cahaya lampu, dan aku juga masih suka motoran sama The Prediksi," ujar Tora Sudiro saat jalani perawatan teknologi ultrasound Sofwave dari PT. Regenesis Indonesia melalui keterangannya, Sabtu (2/12/2023).
Tora juga menambahkan, dirinya sangat menyadari saat asik touring bersama anggota The Prediksi kerap lupa membersihkan wajah. Padahal baru saja melakukan perjalanan jauh dengan motor dan kulit terkena kotoran saat di perjalanan.
Baca Juga: 5 Potret Calon Menantu Tora Sudiro, Ternyata Kerja di Kemenpora
"Kalau habis motoran sama temen suka lupa cuci muka, tapi sama mereka (The Prediksi) muka kotor mah bebas-bebas aja," jelasnya.
Dengan sederet kebiasan buruk itu, meski terkesan nyeleneh ternyata Tora Sudiro punya beberapa kiat awet muda di usia 50 tahun yang layak dicoba, di antaranya sebagai berikut:
1. Tidak Lupa Sunscreen
Meski terkesan sepele, ternyata Tora Sudiro terus dibombardir istrinya untuk diingatkan memakan tabir surya alias sunscreen, untuk menghindari kulit keriput atau tanda penuaan seperti bintik hitam.
"Pakai sunscreen sepenting itu. Apalagi di Jakarta panasnya gila-gilaan. Jadi motoran tidak sekedar pakai masker dan kacamata, walau suka lupa saya usahakan pakai sunscreen dulu. Karena panas itu bikin kita cepat tua," beber Tora.
2. Rutin Cuci Muka
Sebagai anak motor, Tora mengingatkan cuci muka penting untuk membersihkan wajah dari debu dan polusi yang menempel. Sehingga meski awalnya tidak terbiasa, tapi karena diingatkan istri mantan pemain Extravaganza ini berusaha rutin.
"Tipsnya cuci muka, cuma suka lupa cuci muka. Kalau pulang ke rumah baru cuci muka karena istri dibawelin," jelasnya.
3. Ikut Istri Perawatan di Klinik
Tora sadar betul kerap dilanda perasaan malu dan tidak biasa, karena perawatan di klinik untuk lelaki kerap dianggap tabu. Tapi uniknya, Toda jadi tidak malu karena istri yang mulai memperkenalkannya dari perawatan facial.
"Aku dulu kenal itu pertama facial-facial biasa, lalu ada juga botox dan saat ini face lifting (pengencangan wajah) tanpa bedah seperti sekarang," kata Tora.
4. Mulai Dari Hal Kecil
Jika takut atau ragu perawatan di klinik seperti dirinya dengan facial atau botox, Tora lebih menyarankan lelaki atau bapak-bapak mulai perawatan kulit dari langkah paling mudah.
"Mulai dari yang kecil dulu, seperti cuci muka abis main sesampainya ke rumah. Pakai sunscreen sebelum keluar rumah di re-apply (pakai ulang). Jangan lupa juga pelembap, tiga itu aja kata istri saya," ungkapnya sambil tertawa.
5. Jangan Takut Tidak Terlihat Macho
Jika berpikir perawatan di klinik harus mencukur kumis dan jenggot. Buktinya saat tindakan perawatan tidak ada satupun rambut halus di dagu dan kumisnya dicukur, ini karena perawatan yang dilakukannya tidak merusak bagian luar kulit.
"Ada tuh saya pernah perawatan kayak bau gosong, itu rambut-rambutnya kena laser kali ya," ungkap Tora penasaran.
Menjawab rasa penasaran artis senior itu, Business Development Manager of Regenesis Indonesia, Dr. Hellen meluruskan perawatan yang dijalani Tora tetap menghancurkan sel di bagian bawah kulit, tapi tidak dengan di bagian permukaan yang tetap akan terlihat baik-baik saja.
"Jadi kelihatan permukaannya tidak apa-apa, tapi di lapisan bawahnya itu kita pakai Synchronous Ultrasound Parallel Beam Technology SUPERB, jadi sel di permukaan bawah kulit yang kita rangsang untuk bekerja meregenerasi sel baru," timpal Dr. Helen.