Pernah Viral karena Mengantar Sekolah Farel Prayoga Pakai Jet Pribadi
Sosok Nursam Jhonlin sudah beberapa kali menjadi sorotan di media sosial. Salah satunya pada September 2022 kemarin, di mana dia ketahuan mengantar Farel Prayoga ke sekolah menggunakan jet pribadi.
Pada saat itu netizen langsung menyoroti sosok Nursam Jhonlin dan Haji Isam. Mereka pun dibuat kaget dengan latar belakang pasangan ini yang ternyata merupakan pengusaha kaya di Kalimantan.
Nursam juga punya circle yang tidak main-main. Dia kenal dengan beberapa artis Tanah Air, termasuk Iis Dahlia dan Aurel Hermansyah. Bahkan dia pernah memberikan oleh-oleh parfum branded untuk anak Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, Ameena.
Hobi Tampil Branded dan Mewah
Sebagai istri pengusaha sukses, Nursam Jhonlin terlihat sering tampil dengan gaya fashion yang branded dan mewah. Dia bahkan diketahui punya koleksi tas Hermes yang harganya fantastis.
Harga salah satu koleksi tas Hermes Nursam Jhonlin bahkan ada yang menyentuh angka Rp3,8 miliar. Tas tersebut dipakai Nursam ketika bertemu Aurel dan Atta beberapa waktu lalu.
Dilihat dari akun Instagram miliknya, Nursam Jhonlin juga memakai barang branded lain. Di antaranya adalah jam tangan, casing ponsel merek Chanel, baju Louis Vuitton, kacamata Dior, hingga hoodie Gucci.