Donny menyelesaikan studi S2 di Sekolah Tinggi Teologi Bandung tahun 2000-2003 dan aktif di Perkumpulan Asosiasi Agen Asuransi Indonesia sebagai Kepala Bidang Pelatihan tahun 2016-2018.
Meskipun sempat menjadi sorotan karena cuitannya terkait kasus penganiayaan David, putra Jonathan Latumahina, Donny masih terdaftar sebagai kader PSI.
Hingga kini, belum ada tanggapan baik dari pihak Donny maupun PSI terkait kabar ini. Informasi terbaru, akun Twitter milik Donny telah diubah menjadi private dan tidak bisa diakses.