5 Potret Pelantikan Tribrata Putra, Anak Ferdy Sambo yang Lulus Dari Akpol Tanpa Kehadiran Orang Tua

Minggu, 03 Desember 2023 | 08:25 WIB
5 Potret Pelantikan Tribrata Putra, Anak Ferdy Sambo yang Lulus Dari Akpol Tanpa Kehadiran Orang Tua
5 Potret Pelantikan Tribrata Putra, Anak Ferdy Sambo. (Dok. Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anak kedua Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi, Tribrata Putra baru-baru ini diketahui lulus dari Akademi Kepolisian (Akpol). Hal tersebut terlihat dari berbagai potret dan video dirinya saat wisuda baru-baru ini. 

Pada momen tersebut, terlihat beberapa keluarga dan kerabat yang juga turut hadir dalam acara wisuda tersebut. Untuk pihak keluarga sendiri, sang kakak Trisha Eungelica juga hadir dalam acara wisuda adiknya itu. Pasalnya, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi tidak bisa hadir karena harus menjalani masa tahanan. 

Pada momen wisuda tersebut, Tribrata Putra terlihat mengenakan seragam lengkap berwarna merah dengan topi kepolisian. Terdapat juga berbagai momen haru dalam wisuda Tribrata Putra. Untuk itu, berikut terdapat beberapa potret wisuda Tribrata Putra. 

1. Memegang buket bunga

5 Potret Pelantikan Tribrata Putra, Anak Ferdy Sambo. (Dok. Instagram)
5 Potret Pelantikan Tribrata Putra, Anak Ferdy Sambo. (Dok. Instagram)

Dalam foto yang diunggah akun Tiktok @batubrata_, memperlihatkan potret Tribrata Putra yang menerima buket bunga. Dalam buket bunga tersebut, terdapat boneka di tengah kumpulan bunga. Lucunya, boneka pada buket bunga tersebut rupanya memakai topi kepolisian yang mirip dikenakan Tribrata Putra. Sementara itu, Tribrata Putra tampak memasang memasang wajah serius sambil memegang buket bunga. 

2. Foto bersama kakaknya

5 Potret Pelantikan Tribrata Putra, Anak Ferdy Sambo. (Dok. Instagram)
5 Potret Pelantikan Tribrata Putra, Anak Ferdy Sambo. (Dok. Instagram)

Dalam foto lainnya, memperlihatkan Tribrata Putra yang berfoto bersama kedua saudaranya Trisha Eungelica dan Trishana Datia. Dalam foto tersebut Trisha Eungelica terlihat menggendong anak sementara Trishana Datia tampak memegang buket bunga berwarna biru-putih untuk kakaknya itu. 

3. Bersama Letjen Richard Tampubolon

5 Potret Pelantikan Tribrata Putra, Anak Ferdy Sambo. (Dok. Instagram)
5 Potret Pelantikan Tribrata Putra, Anak Ferdy Sambo. (Dok. Instagram)

Dalam potret lainnya memperlihatkan Tribrata Putra yang berpose berfoto bersama Letnan Jenderal TNI Richard Taruli Horja Tampubolon, S.H., M.M. Dalam foto tersebut Letjen Richard Tampubolon tampak tersenyum sambil mengepalkan tangannya. Sementara Tribrata Putra bersama temannya berdiri di samping Letjen Richard Tampubolon. 

Baca Juga: Kasus Firli Bahuri, Polisi Sebut Punya Bukti Penyerahan Uang Beberapa Kali

4. Bersama ajudan Ferdy Sambo

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI