Suara.com - Baru-baru ini, kabar Chef Arnold Poernomo yang bakal nyaleg kembali menyeruak. Tepatnya usai ia dianggap termakan hoaks perihal Curriculum Vitae (CV) palsu milik Runner Up Master Chef Indonesia (MCI) Season 11, Kiki.
Chef Arnold sendiri dikabarkan bergabung dengan Partai Perindo sejak beberapa bulan lalu. Melalui partai ini, ia bakal maju menjadi bakal caleg DPR Dapil Jawa Timur I yang meliputi Kota Surabaya dan Kabupaten Sidoarjo.
Balihonya pun sempat kembali viral di media sosial. Adapun alasannya maju nyaleg karena ingin memajukan sektor pariwisata dan UMKM. Meski begitu, kabar itu juga turut membuat harta dan sumber kekayaan Chef Arnold dicari.
Harta dan Sumber Kekayaan Chef Arnold
Tak diketahui berapa besaran harta yang dimiliki Chef Arnold. Hanya saja, ia memperolehnya dari berbagai sumber. Mulai dari pekerjaan di ranah kuliner seperti di restoran atau kafe. Ia mengawali karier ini sejak usia 14 tahun.
Arnold sempat bekerja sebagai kitchen hand yang bertugas mencuci piring dan membersihkan dapur pada sebuah kafe di Australia. Dikarenakan sering melihat para chef yang bekerja, minatnya untuk memasak dan menjadi koki pun muncul.
Sebelum menjadi chef, Arnold lebih dulu bekerja sebagai waiter, barista, dan bartender. Setelah mempelajari ilmu soal masak-memasak, barulah ia menggeluti karier koki. Profesi ini yang membuatnya dikenal banyak orang.
Lalu, kekayaan Chef Arnold juga diperoleh dengan menjadi juri MCI selama beberapa musim. Ia juga menerima uang dari endorse melalui akun Instagram @arnoldpo dan konten di kanal Youtube Arnold Poernomo.
Baca Juga: 5 Fakta Tentang Le Cordon Bleu, Sekolah Masak yang Diomongin Gegara Masterchef Indonesia
Melalui kanal Youtube dengan 3,1 juta subscribers ini, Chef Arnold diketahui bisa berpenghasilan puluhan hingga ratusan juta tiap bulannya. Tak hanya itu, sumber kekayaannya juga datang dari berbagai bisnis kuliner yang ia geluti.