Suara.com - Hengky Kurniawan Chova menuai sorotan publik lantaran diketahui menjadi mantan Bunga Citra Lestari atau BCL. Ia merupakan seorang artis yang banting setir menjadi politikus.
Pria kelahiran 21 Oktober 1982 itu pernah menjabat sebagai wakil bupati Bandung Barat periode 20 September 2018 hingga 13 April 2021.
Hengky Kurniawan juga pernah mengemban jabatan sebagai bupati Bandung Barat periode 7 November 2022 hingga 20 September 2023.
Kehidupan Pribadi Hengky Kurniawan

Hengky Kurniawan memiliki seorang istri bernama Sonya Fatmala. Keduanya menikah pada 2015 dan kini telah dikarunia 2 orang anak.
Sebelum mempersunting Sonya Fatmala, Hengky Kurniawan pernah menikah dengan Christy Jusung pada 2008. Empat tahun membangun biduk rumah tangga bersama, keduanya memutuskan untuk cerai.
Dari pernikahannya dengan Christy Jusung, Hengky Kurniawan dikaruniai seorang putra bernama Bintang Pratama Kurniawan. Bocah laki-laki itu juga diasuh oleh Sonya Fatmala.
Diketahui, pria yang pernah membintangi film Hantu Merah Casablanca itu pernah menjalin kasih dengan Bunga Citra Lestari (BCL) yang kini akan menikah dengan Tiko Aryawardhana.
Hubungan asmara BCL dan Hengky Kurniawan telah terjadi belasan tahun lalu sebelum pelantun lagu Kecewa itu menikah dengan Ashraf Sinclair.
Baca Juga: Laporan Langsung dari Bali: Intip Lokasi Pernikahan BCL dan Tiko Aryawardhana di Resort Mewah
Kekayaan Hengky Kurniawan