Tati mengaku bahwa dirinya memasak menggunakan naluri alih-alih menggunakan resep yang telah terstruktur. Ia juga kerap khawatir ketika ditantang memasak hidangan penutup lantaran tingkat kesulitannya.
Selain memasak di ajang MasterChef, Tati juga menjalankan sebuah kanal Youtube yang menyajikan resep-resep tradisional Indonesia seperti pepes ikan dan nasi goreng spesial.
Sosok perempuan tersebut juga menyertakan anaknya, Angga dalam berbagai produksi konten sebagai impiannya untuk menjalankan sebuah kelas memasak masakan Indonesia.
Kenalkan makanan Indonesia melalui MasterChef
Pada saat Masterchef Australia musim ke-11, Tati Carlin membawa hidangan Indonesia yang disajikan untuk para juri.
Salah satu hidangan yang membuat juri terpukau adalah garang asem dan rempeyek yang ia sajikan. Para juri dibuat terpesona oleh rempeyek buatan Tati lantaran teksturnya yang garing nan berbumbu.
Tak cukup di situ, Tati juga menunjukkan prestasi yang stabil kala bertanding. Sebanyak 2 kali tes skill dan 3 kali tantangan tim ia menangkan. Sayangnya, langkah Tati harus berhenti pada 9 besar lantaran kalah di pressure test.
Kontributor : Armand Ilham
Baca Juga: Profil Reynold Poernomo, Adik Chef Arnold yang Tiga Kali Gagal Juarai MasterChef Australia