Perjalanan Cinta Kiki Fatmala, Penuh Lika-liku Sebelum Meninggal karena Komplikasi Kanker

Jum'at, 01 Desember 2023 | 16:08 WIB
Perjalanan Cinta Kiki Fatmala, Penuh Lika-liku Sebelum Meninggal karena Komplikasi Kanker
Potret Terakhir Kiki Fatmala (Instagram/@qq_fatmala)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menikah Setelah Menjanda 14 Tahun

Perjuangan Christopher pun berbuah manis. Setelah 14 tahun menjanda, Kiki Fatmala akhirnya menikah dengan Christipher. Pernikahan mereka digelar pada 2020 lalu di usia Kiki yang menginjak 51 tahun.

Meskipun sempat trauma, ada beberapa alasan yang akhirnya menjadikan Kiki luluh dan memilih untuk menikah lagi. Ia mengatakan bahwa dirinya tidak bisa terus menerus hidup sendiri.

Selama menjalani pernikahan Kiki selalu dinafkahi, bahkan Christopher lebih mementingkan istrinya dibanding dirinya.

Suami Setia Temani Berjuang Lawan Kanker

Beberapa waktu lalu Kiki sempat mengaku bahwa memiliki Christopher adalah bentuk rasa syukur dan bahagia. Saat divonis kanker, Christopher selalu setia mendampingi Kiki.

Sampai akhirnya, mautlah yang memisahkan cinta mereka. Kiki menghembuskan nafas terakhirnya di awal Desember 2023 ini.

Kontributor : Syifa Khoerunnisa

Baca Juga: Adik Kenang Mendiang Kiki Fatmala Sebagai Wonder Woman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI