3. Nadya Puteri
Sama seperti Jesslyn, juara kedua Masterchef Indonesia musim ke-8 Nadya Puteri ternyata juga merupakan alumni dari Le Cordon Bleu. Sejak bersekolah di Le Cordon Bleu Australia, Nadya yang memiliki bakat memasak sering menonton kompetisi Masterchef di berbagai belahan dunia.
Hal ini pun memotivasinya untuk mengikuti ajang Masterchef Indonesia. Meskipun tidak keluar sebagai juara pertama, namun hingga kini Nadya Puteri masih berkecimpung di dunia kuliner dengan membuka kelas memasak bernama Bake Oz Studio bersama rekannya Aurelia Searen Chang.
4. Cheryl Gunawan
Cheryl Gunawan yang keluar sebagai pemenang MasterChef Indonesia musim ke-9, juga memiliki latar belakang pendidikan sebagai sarjana kuliner, seni, dan bisnis dari Le Cordon Bleu Wellington, Selandia Baru.
Cheryl pun berhasil mengalahkan peserta lainnya dan masuk jajaran alumni Le Cordon Bleu yang juga menjadi juara Masterchef.
Belinda meraih gelar Diploma De Cuisine dari Le Cordon Bleu New Zealand pada tahun 2019 lalu. Belinda berhasil mendapatkan gelar Diploma De Cuisine di sekolah kuliner ternama tersebut.
Diketahui, Belinda MasterChef memang memiliki cita-cita menjadi pengusaha kuliner. Hal ini tentu saja sangat sesuai dengan pendidikan Belinda.
Baca Juga: Chef Arnold Gelagapan MasterChef Indonesia Dituding Rasis: Kan Settingan...
Kontributor : Dea Nabila