Pria Kudus Ngaku Imam Mahdi, Bersumpah di Bawah Al-Quran: Kalau Bohong Saya Akan..

Kamis, 23 November 2023 | 11:51 WIB
Pria Kudus Ngaku Imam Mahdi, Bersumpah di Bawah Al-Quran: Kalau Bohong Saya Akan..
Pria mengaku Imam Mahdi (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bersumpah di bawah kitab suci Al-Quran, seorang pria bernama Muhammad Maulana Ishaq mengaku didatangi Nabi Muhammad SAW. Dia juga menyebutkan bahwa kedatangan Rasulallah padanya menjadikan ia sebagai Imam Mahdi.

Pada video yang diunggah kembali akun Instagram @ndorobei, tampak seorang pria berkemeja putih dengan peci melakukan sumpah di bawah Al-Quran.

"Saya Muhammad Maulana Ishaq, orang Kudus asli kelahiran Kudus dan menetap di Kudus. Jika saya berbohong mengaku diutur Rasulullah padahal bukan, jika saya bermimpi bertemu Rasullah dan mengaku bermimpi, jika saya berbohong dan mencatut nama nabi," ujar Muhammad Maulana Ishaq.

"Saya siap dengan konsekunensinya, mati dalam 10 hari di kamar sendiri, di rumah sendiri. Biar tidak dibunuh orang, yang membunuh adalah Allahd ari tangan Rasulullah sendiri," imbuhnya.

Baca Juga: Bikin Pengendara Terpeleset Imbas Simpang Jalan Sudirman Medan Dikeramik, Warganet Colek Bobby Nasution

Pria mengaku Imam Mahdi (Instagram)
Pria mengaku Imam Mahdi (Instagram)

Lebih lanjut, Muhammad Maulana Ishaq bersumpah bahwa jika berbohong pria tersebut rela menjadi umat yang terakhir berada di neraka.

"Yang kedua, saya siap masuk neraka yang pertama kali di antara umat Rasulullah Muhammad, dan saya siap untuk keluar dari neraka terakhir kali di antara kamu Nabi Muhammad rasulullah," paparnya.

Imam Mahdi atau Al Imam al-Mahdi adalah seseorang yang dipilih oleh Allah SWT untuk menjadi pemimpin yang akan menghancurkan segala kezaliman dan ketidakadilan di muka bumi sebelum datangnya hari Kiamat.

Secara etimologi, Imam Mahdi adalah nama gelar sebagaimana dengan khalifah atau amirul mukminin. Beberapa ulama menyebutkan bahwa Imam Mahdi ini adalah sosok pemimpin mulia yang menegakkan keadilan di akhir zaman. Konon, Imam Mahdi berasal dari keturunan Nabi Muhammad SAW.

Sosok Imam Mahdi ini diperkirakan akan muncul di hari akhir setelah Dajjal dan sebelum Nabi Isa AS. Sementara itu, kapan Imam Mahdi akan muncul tidak diketahui secara pasti, di mana menurut hadis riwayat Ibnu Majah, Imam Mahdi akan muncul dari timur Jazirah Arab.

Baca Juga: Cuplikan Film Bukan Cinderella Viral, Akting Fuji Dikritik Netizen

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI