"Main ludo aja sama istri Arhan," kata lainnya.
Asnawi malah mengajak orang tersebur untuk ikutan. "Mau ikutan mba?," ucapnya.
Seperti diketahui, pemain klub K League 2, Jeonnam Dragons ini memang belakangan dikabarkan dekat dengan Fuji, selebgram dan adik ipar mendiang Vanessa Angel. Keduanya pernah terlihat jalan bersama saat sang Kapten Timnas tengah berada di Jakarta.
Dikabarkan, keduanya kembali bertemu saat Fuji berlibur ke Korea Selatan baru-baru ini. Asnawi juga diduga memberikan hadiah spesial untuk Fuji saat dirinya berulang tahun yang ke-21.
Hadiah tersebut berupa sebuah gelang manis dari brand Dior yang harganya mencapai Rp8,5 juta. Karena hal ini, para penggemar sepak bola pun mengaitkan turunnya perdirma Asnawi karena hubungannya dengan Fuji.