Siapa Suami Dokter Qory? Sosoknya Dicurigai Buntut Hilangnya Sang Istri

Kamis, 16 November 2023 | 15:35 WIB
Siapa Suami Dokter Qory? Sosoknya Dicurigai Buntut Hilangnya Sang Istri
Potret dr Qory yang hilang dan kini dicari sang suami (Twitter/ @Qory20)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Identitas sosok suami Dokter Qory kini perlahan terungkap. Adapun suami dari dokter bernama Qory Ulfiyah tersebut sebelumnya sempat membuat jagat media sosial X (sebelumnya Twitter) lantaran membuat pengumuman bahwa sang istri hilang.

Publik sontak menaruh kecurigaan terhadap suami dr Qory yang menjadi penyebab sang istri hilang secara tiba-tiba. Bahkan, kini muncul sosok yang mengaku rekan sejawat dr Qory yang mengklaim bahwa suami sang dokter kerap melakukan KDRT kepada istrinya sendiri di depan umum.

Muncul pula sebuah surat laporan orang hilang terhadap dr Qory yang memuat nama suami sang dokter itu.

Berikut ulasan suami dr Qory dari menggemparkan jagat maya hingga dituding KDRT oleh rekan sejawat istrinya.

Suami dr Qory cuit sayembara orang hilang pakai akun istri

Suami dr Qory melaporkan bahwa sang istri menghilang dari rumah pada Sabtu (13/11/2023) pada pagi hari. Sebelumnya, Qory dan suaminya ternyata mengalami pertengkaran rumah tangga.

Warganet menyoroti kejanggalan dari cuitan suami dr Qory tersebut lantaran ia mencuit menggunakan akun istrinya sendiri. Ia juga mengaku bahwa sang istri sengaja meninggalkan barang pribadinya di rumah termasuk ponsel dan identitas diri.

"Twitter X please do your magic, Saya suami dari dr.Qory, istri saya pergi meninggalkan rumah pada 13-11-2023 sekitar jam 9.30 pagi, penyebabnya setelah bertengkar dengan saya pagi itu," beber sang suami menggunakan akun X istrinya, @Qory20.

Beredar surat orang hilang atas nama Qory

Baca Juga: Profil dr Qory Ulfiyah: Dokter yang Dikabarkan Hilang Hingga Muncul Isu KDRT

Surat hilang atas nama dr Qory. (Twitter/@dfrnm)
Surat hilang atas nama dr Qory. (Twitter/@dfrnm)

Warganet lain juga mengunggah sebuah surat laporan orang hilang dari kepolisian atas nama Qory Ulfiyah Rahmayanti, yang tak lain adalah dr Qory. Surat tersebut juga mencantumkan nama suami dr Qory.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI