Sempar Mangkir, 5 Fakta di Balik Pemeriksaan Firli Bahuri Hari Ini

Ruth Meliana Suara.Com
Selasa, 14 November 2023 | 11:53 WIB
Sempar Mangkir, 5 Fakta di Balik Pemeriksaan Firli Bahuri Hari Ini
Ketua KPK Firli Bahuri dijadwalkan akan menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya pada Selasa, (14/11/2023). [ANTARA Foto/Nova Wahyudi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kasus dugaan pemerasan yang dilakukan Ketua KPK Firli Bahuri terhadap mantan Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo (SYL) kini kembali bergulir. Proses penyelidikan masih dilakukan oleh pihak Polda Metro Jaya untuk mendalami kasus yang menyeret pimpinan lembaga anti-rasuah ini.

Pihak Polri telah menggeledah dua rumah pribadi milik Firli Bahuri di Bekasi dan Jakarta Selatan. Polri juga telah menyita beberapa barang bukti kasus dugaan pemerasan yang dilakukan Firli terhadap SYL.

Dugaan pelanggaran etik kini menghantui Firli. Dewan Pengawas (Dewas) KPK bahkan telah melakukan pemanggilan terhadap Firli pada Senin, 13 November 2023 lalu. Namun pihak Firli mengungkap dirinya baru siap untuk menghadiri panggilan pada Selasa (14/11/2023).

1. Alasan mangkir panggilan Dewas KPK

Baca Juga: Dipanggil Polda Metro Hari Ini, Firli Bahuri Pimpin Konferensi Pers OTT KPK Pj Bupati Sorong

Pemanggilan terhadap Firli Bahuri yang dilakukan oleh Dewas KPK sudah disurati sejak beberapa waktu lalu. Namun, pihak Firli mengaku belum siap untuk menghadiri pemanggilan lantaran adanya raker, sehingga baru siap menghadiri panggilan Dewas pada Selasa (14/11/2023).

Hal ini pun membuat Dewas menjadwalkan ulang pemanggilan terhadap Firli yang akan dilaksanakan pekan depan.

2. Dipanggil Polda Metro Jaya

Konfirmasi kehadiran Firli Bahuri kepada Dewas KPK menyatakan bahwa purnawirawan Polri ini bersedia untuk memenuhi panggilan pada Selasa (14/11/2023) hari ini.

Padahal, Firli pada hari ini juga harus menghadiri panggilan dalam rangka penyelidikan yang dilakukan pihak Polda Metro Jaya. Panggilan Polda Metro Jaya terhadap Firli pun sudah memasuki pemanggilan kedua lantaran di panggilan pertama Firli juga mangkir.

Baca Juga: Firli Bahuri Tarik Ulur Waktu Pemeriksaan Polda Metro Jaya, ICW: Kalau Gak Merasa Bersalah Harusnya Berani!

3. Minta Firli kooperatif untuk hadir di Polda Metro Jaya

Pemeriksaan atas Firli Bahuri dijadwalkan akan segera dilakukan pada hari ini, Selasa 14 November 2023. Hal ini diungkap oleh pihak Polda Metro Jaya.

"Pemeriksaan atau permintaan keterangan tambahannya terhadap yang bersangkutan dijadwalkan akan dilaksanakan pada hari Selasa, tanggal 14 November 2023 sekitar pukul 10.00 WIB," ungkap Direkkrimsus Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak kepada awak media pada Senin (13/11/2023).

4. Kehadiran Firli belum terkonfirmasi

Namun sayangnya, meski mengaku bersedia dipanggil Dewas KPK pada hari ini, Firli Bahuri tak kunjung mengonfirmasi kehadirannya kepada pihak Polda Metro Jaya hingga waktu yang ditentukan. 

"Belum ada pemberitahuan atau konfirmasi kehadiran ke penyidik," ungkap Kombes Ade dalam keterangannya pada Selasa (14/11/2023) hari ini.

5. Firli Bahuri pimpin konferensi pers OTT

Firli diketahui masih memimpin konferensi pers atas Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap pejabat Kabupaten Sorong, Papua Barat yang dilaksanakan Senin (13/11/2023).

Konferensi pers ini pun masih dilaksanakan di Gedung Merah Putih KPK Jakarta yang dimulai sekitar pukul 11.00 WIB tadi.

Kontributor : Dea Nabila

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI