Suara.com - Menyusul kabar putusnya hubungan Ryu Jun Yeol dan Hyeri yang telah berpacaran selama kurang lebih 7 tahun, Netflix Indonesia mengunggah beberapa adegan keduanya di drama Korea Selatan (Drakor) terkenal Reply 1988 yang masih bikin penonton baper.
Kabar berakhirnya hubungan Ryu Jun Yeol dan Hyeri memang membuat banyak penggemar merasa bersedih, terutama penggemar dari drakor yang tayang pada 2015 silam.
Dalam drama hit tersebut, Hyeri memang berperan sebagai Sung Deok Sun. Ia bersahabat Kim Jung Hwan yang diperankan Ryu Jun Yeol. Keduanya saling memendam perasaan sejak masa SMA.
Hal yang bikin gregetan, mereka sama-sama tak pernah mengungkapkan perasaan hingga dewasa, karena tak memiliki nyali. Hingga akhirnya Sung Deok Sun memilih sahabatnya yang lain Choi Taek yang diperankan Park Bo Gum.
Karenanya, saat Ryu Jun Yeol dan Hyeri mengonfirmasi hubungan mereka pada Agustus 2017 usai membintangi drama hit Reply 1988, begitu banyak penggemar yang menyambutnya dengan bahagia. Karena ternyata, hubungan mereka berakhir baik di dunia nyata.
"GIMANA NIH, GEESS!," tulis akun X Netflix Indonesia yang menunjukkan momen-momen canggung keduanya dalam drakor Reply 1988.
Tentu saja tak sedikit warganet ikut memberikan komentarnya, merasa sedih karena kebersamaan mereka saat ini tinggal lah kenangan.
"Udah sedih di drama, di real life juga tambah sedih," ujar @sabixxxx.
"Bener-bener tidak direstui semesta walopun seluruh dunya menginginkannya :’)))," ucap @adalaxxxx.
Baca Juga: Ulasan Buku Soza Jangan Putus Sekolah: Mengajak Anak Terus Semangat Meraih Impian
"Masih ga nyangka kalo series ini endingnya beneran jadi nyata," kata @menexxxxx.