Suara.com - Kontes kecantikan cukup eksis di Indonesia. Bahkan kontes kecantikan saat ini bukan cuma ditujukan untuk dewasa, tapi juga para remaja. Tujuannya tentu saja bukan hanya mencari mereka yang cantik tapi juga memiliki wawasan 'berisi'.
Ajang ini bahkan disebut sebagai hal yang baik bagi remaja karena merupakan kegiatan yang positif. Kontes kecantikan pada remaja bisa mengasah bakat dan minat, hingga rasa percaya diri. Hal ini juga dapat menjadi bekal jika mereka ingin melanjutkan kontes serupa saat dewasa.
Seperti baru-baru ini, pada Jumat (10/11/2023), Krown Creative Enterprise mempersembahkan generasi muda bertalenta terpilih lewat ajang kontes Indonesian Stars Search & Miss teen Beauty Indonesia yang diselenggarakan di Black Owl Kelapa Gading Jakarta.
Kontes kecantikan Indonesian Star Search & Miss Teen Beauty Indonesia dibuat untuk menemukan talenta-talenta terbaik remaja putri Indonesia, merayakan keberagaman dan melatih generasi muda untuk mampu berdaya dan menginspirasi.
Baca Juga: 1700 Pelajar Dipilih Jadi Duta Generasi Sehat Indonesia (GESID) Cegah Anemia pada Remaja
Adalah Vino Assaad, yang merupakan penggagas & CEO dari Krown Creative Enterprise yang memiliki visi untuk mencari talenta muda berbakat Indonesia untuk bisa bersanding dengan talenta muda dunia dan menjadi ikon internasional.
Vino merupakan pemegang lisensi dari Miss Teen International asal India, Miss Teen Universe & Pre Teen Universe asal Dominican Republic, & Miss Teen Icon International asal Cambodia.
Finalis yang terpilih tahun ini datang dari berbagai kota di Indonesia antara lain, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatra Utara, Sumatra Barat, Kepulauan Riau, Sulawesi Utara,Sulawasi tenggara, Sulawesi Selatan serta Nusa Tenggara Timur dan Kalimantan Timur.
"Kompetisi ini sangat ketat dan professional, tak hanya cantik, namun juga berkarakter, cerdas dan memiliki jiwa sosial dan fasih berbudaya, karena pemenang akan mewakili Indonesia di kancah global, oleh karena itu proses pemilihannya ketat untuk menemukan kualitas terbaik," Ujar Ibu Herawati selaku COO dari Krown Creative Enterprise.
“Hari ini kami menemukan generasi muda bertalenta yang akan mewakili Indonesia di kancah global lewat ajang Miss Teen International, Miss Teen Universe, Pre Teen Universe & Miss Teen Icon International, Junior Idol World, dan berharap agar seluruh pemenang hari ini menjadi sosok pahlawan baru bagi generasi muda Indonesia,” Tutur Vino Assad, CEO dari Krown Creative Enterprise.
Baca Juga: YouTube Batasi Rekomendasi Video Berpotensi Membahayakan, Perlindungan Baru bagi Remaja
Adalah Kirana Sahira dari Sulawesi Selatan yang terpilih menjadi pemenang Indonesian Stars Search 2023 dan ke 3 runner up juga akan mewakili Indonesia melalui ajang Junior Idol World.
Serta Zahra Khairunnisa dari Kalimantan Timur yang terpilih menjadi pemenang Miss Teen Beauty Indonesia 2023 serta ke 3 runner up akan mewakili Indonesaia melalui ajang Miss Teen International di India, ajang Teen Universe di Dominican Republic, ajang Pre Teen Universe di Dominican Republic lalu ajang Miss Teen Icon International di Cambodia.
"Kami berharap seluruh finalis dan pemenang dapat menjadi sosok pahlawan baru bagi generasinya, yang mampu berpikir kiritis dan memberikan selusi bagi setiap tantangan yang datang di masa muda mereka," tutup ibu Wiwi selalku komisaris Krown Creative Enterprise kepada awak media