Sebelah Soekarno terdapat pula Mohammad Hatta yang merupakan wakil presiden RI pertama. Penggambaran Bung Hatta juga dibuat dengan tampilan khasnya mengenakan setelan jas dengan kacamata bulat yang selalu dipakainya. Selain menjadi tokoh penting dalam sejarah kemerdekaan RI, Bung Hatta juga termasuk salah satu tokoh ekonomi di Indonesia.
4. Cut Nyak Dien
Cut Nyak Dien berada di tengah antara Soekarno dengan Bung Hatta. Pahlawan asal Aceh ini digambarkan dengan sanggulnya yang khas serta raut wajahnya yang tegas. Cut Nyak Dien merupakan salah satu sosok pahlawan yang ikut berperan melawan penjajahan Belanda di Aceh pada tahun 1870-an. Suaminya Ibrahim Lamnga juga ikut bertempur melawan Belanda. Namun, suami Cut Nyak Dien tewas di Gle Tarum pada 29 Juni 1878. Kejadian itu membuat dirinya jadi lebih jauh dalam perlawanannya terhadap Belanda.
5. Dewi Sartika
Sisi paling kiri dari gambar terdapat sosok Dewi Sartika yang dikenal sebagai perintis pendidikan bagi kaum perempuan di Indoensia. Dia lahir pada 4 Desember 1948 dari keluarga Sunda ternama, yaitu Raden Rangga Somanegara dan R.A. Rajapermas dari Cicalengka, Jawa Barat.
Ayahnya merupakan seorang priyayi yang sudah maju pada waktu itu. Sehingga tetap menyekolahkan putra-putrinya, termasuk Dewi. Namun, Dewi hanya sempat bersekolah di Eerste Klasse School atau Sekolah Kelas Satu untuk penduduk non-Eropa sampai kelas dua. Dewi Sartika sering mengajak teman-teman sebayanya untuk bermain 'sekolah-sekolahan'.