Chloe Tong Istri Founder Grab Dianggap Pro Israel, Grab Indonesia Langsung Gelontorkan Rp3,5 M Untuk Palestina

Dinda Rachmawati Suara.Com
Senin, 06 November 2023 | 20:05 WIB
Chloe Tong Istri Founder Grab Dianggap Pro Israel, Grab Indonesia Langsung Gelontorkan Rp3,5 M Untuk Palestina
Chloe Tong, Istri Pendiri Grab Dihujat Usai Diduga Pro Israel (Instagram/@chloetong)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Platform transportasi grab terancam boikot usai tindakan istri sang founder Anthony Tan, Chloe Tong yang dinilai pro Israel. Baru-baru ini, tangkapan layar soal dirinya yang menuliskan kesedihan atas kondisi yang terjadi di Israel viral di media sosial. 

Chloe Tong menyebut jika tempat itu merupakan salah satu destinasi berlibur favoritnya bersama keluarga. Ia pun telah jatuh cinta pada Israel. Sayangnya, ia tidak menuliskan hal serupa untuk Palestina, yang tentu saja memiliki kondisi yang jauh lebih menyedihkan saat ini. 

Hal tersebut memicu gelombang boikot atas aplikasi Grab. Tak hanya di Malaysia, bahkan sampai ke Indonesia. Setelah ramai menjadi sasaran, Chloe Tong pun memberikan klarifikasi di Instagram, yang saat ini telah terkunci untuk publik.

"Tangkapan layar dari story Instagram saya beberapa pekan lalu tiba-tiba terangkat dan disebarkan keluar dari konteks secara jahat untuk memicu lebih banyak kebencian," katanya yang diunggah ulang oleh akun Instagram Grab Malaysia, @grabmy, seperti yang Suara.com Senin (6/11/2023).

Baca Juga: Undang Dubes Palestina dan Mesir, Prabowo Bahas Pengiriman Kapal Rumah Sakit untuk Korban Gaza

"Unggahan instastory itu dibuat sebelum saya memahami semua yang terjadi di Israel dan Gaza. Seperti rasa kemanusiaan lainnya, saya berharap gencatan senjata dan perdamaian," katanya melanjutkan.

"Saya hanya sedih dan merasa sangat tidak berdaya atas banyak nyawa tak berdosa yang hilang," katanya.

Grab Malaysia juga menegaskan Grab kekal teguh dengan pendirian pro kemanusiaan dan menyokong berbagai upaya keamanan dan pelaksanaan gencatan senjata. Grab tidak mendukung bentuk kekerasan apa pun sebagai bagian dari United Nation Global Compact (UNGC).

Grab Indonesia Turut Mendonasikan Rp3 5 Miliar Untuk Masyarakat Gaza Palestina

Senada dengan Grab Malaysia, Grab Indonesia bersama Ovo pada Minggu (5/11/2023), menegaskan tidak akan pernah mendukung tindakan apa pun yang tidak mengindahkan perikemanusiaan dan perikeadilan. 

Baca Juga: Deretan Aksi Bela Palestina di Penjuru Dunia: dari Amerika sampai Indonesia

Dalam hal ini pihaknya tidak akan mengambil sikap netral dalam perlindungan kemutlakan hak asasi manusia, dan selalu mendukung segala upaya untuk menciptakan perdamaian yang nyata dan adil.

Untuk itu pula, Grab Indonesia dan OVO mendonasikan dana lemanusiaan sebesar Rp3,5 miliar untuk membantu korban konflik yang terdampak di Gaza, Palestina. Bantuan tersebut akan disalurkan melalui BenihBaik.com.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI