Suara.com - Dukungan untuk masyarakat Palestina hingga saat ini masih tiada henti. Berbagai seruan boikot produk Israel dan negara pendukungnya, hingga konten informasi masih ramai beredar di media sosial.
Tidak hanya melalui konten-konten di media sosial, beberapa brand fashion juga tampak menunjukkan dukungan kepada Palestina. Beberapa brand justru membuat produk yang keuntungannya akan diberikan kepada Palestina.
Lantas brand fashion apa saja menyerukan seruan untuk mendukung Palestina? Berikut beberapa brand fashion yang mendukung Palestina.
1. Buttonscarves
Melalui unggahan Instagram story akun resminya, Buttonscarves memberikan dukungan dengan memposting tulisan ‘We stand together for Palestine’. Dalam Instagram story Buttonscarves, pihaknya juga mengajak pengikutnya untuk berdoa agar masyarakat Palestina diberi keadilan dan kemerdekaan.
2. Vanilla Hijab
Brand lain yang juga memberikan dukungan kepada Palestina yakni Vanilla Hijab. Dalam unggahannya, Vanilla Hijab telah memberikan bantuan kemanusiaan melalui Rumah Zakat untuk masyarakat Palestina. Bahkan, pihaknya juga membuat bantuan donasi part 2 dengan pembuatan scarf terbaru dan keuntungannya 100 persen diberikan kepada rumah sakit di Gaza.
3. Mandjha Ivan Gunawan x Khalif Menswear
Brand Ivan Gunawan, Mandjha Ivan Gunawan berkolaborasi dengan Khalif Menswear menciptakan scarf segi empat dengan desain Masjid Al-Quds dan Al-Aqsha. Nantinya, keuntungannya ini akan diberikan kepada warga Gaza Palestina melalui Hands Indonesia.
Baca Juga: Bertajuk 'Metanoia of a Dream', Jenama Modest Fashion Ini Hadirkan 16 Koleksi di JFW 2024
4. Gozeal