Suara.com - Ketika sudah lama menjalin hubungan pacaran, beberapa perempuan biasanya menunggu untuk kekasihnya segera melamarnya. Hal ini karena mereka ingin pasangannya itu serius menjalin hubungan ke jenjang selanjutnya yaitu pernikahan. Oleh sebab itu, para perempuan biasanya menunggu saat-saat di mana pria akan segera melamarnya.
Meski demikian, pada dasarnya beberapa pria sebenarnya sudah memiliki rencana untuk melamar perempuan. Mereka biasanya sudah menyiapkan berbagai hal agar bisa segera menjadikan kekasihnya itu sebagai istrinya. Hanya saja, Terkadang perempuan tidak menyadari kalau pria tersebut ingin melamarnya.
Namun, ketika pria yang ingin serius melamar wanitanya, ini bisa diketahui dari tanda gerak-geriknya. Biasanya, pria yang melamar akan menunjukkan berbagai perilaku yang berbeda dari biasanya. Melansir Merrimon Wyne, berikut terdapat tanda-tanda pria akan segera melamar wanitanya.
1. Menjadi tertutup dan gugup
![Ilustrasi lamaran.[Pexels/Caleb Oquendo]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/03/06/70034-ilustrasi-lamaranpexelscaleb-oquendo.jpg)
Pria yang ingin melamar pasangannya biasanya akan menjadi lebih tertutup. Hal ini karena mereka tidak ingin kejutan lamaran itu diketahui oleh pasangan wanitanya. Di sisi lain mereka juga akan sangat gugup ketika ingin melamar wanitanya. Apalagi jika waktu lamaran tersebut sudah dekat, perilaku-peri akan terasa sangat berbeda dari biasanya.
2. Berbicara masa depan
Pria yang ingin melamar biasanya juga sering membahas mengenai masa depan. Saat sedang berbicara, mereka kerap menyinggung masalah rencana masa depan bersama. Hal ini menjadi tanda kalau pria tersebut serius dan ingin melamar pasangan wanitanya.
3. Merencanakan liburan bersama
Pria yang ingin melamar wanitanya biasanya juga kerap mengajak pasangannya berlibur. Hal ini karena mereka merencanakan kejutan lamaran di tempat wisata tersebut. Selain itu, tanda pria melamar juga bisa dilihat dari adanya pemandu wisata hingga fotografer yang tidak disadari oleh wanitanya.
Baca Juga: Jejak Panas Dingin Hubungan Gus Dur dan Megawati: Kadang Adem, Tak Jarang Membara
4. Membicarakan pernikahan