Suara.com - Aksi seorang pria yang mirip Presiden Joko Widodo baru-baru ini viral. Sosok pria mirip Jokowi itu terlihat asyik sebat atau menghisap rokok saat menghadiri acara pernikahan.
Video sosok mirip orang nomor satu di Indonesia itu dibagikan oleh akun X atau Twitter @/txtdariperokok. Dalam narasinya, akun ini turut menyentil ulah anak pertaman Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka yang menjadi cawapres Prabowo Subianto.
"Ketika denger anak pertama pengen jadi cawapres," tulis akun ini seperti dikutip Suara.com, Kamis (26/10/2023).
Video berdurasi 15 detik itu menunjukkan pria mirip Jokowi yang mengenakan pakaian cetar. Pria ity memakai kemeja berwarna biru muda dengan motif bunga. Ia juga mengenakan rompi jeans serta kupluk saat kondangan.
Baca Juga: Jokowi 2023 vs 2003, Sosok pengusaha Jadi Politisi Ulung dalam 20 Tahun
Sementara itu, tangan pria mirip Jokowi itu dipenuhi dengan gelang rantai titanium. Sang pria juga tampak lelah dan asyik menikmati rokoknya sambil berbincang dengan tamu undangan lain.
Sontak aksi pria itu pun membuat ngakak warganet karena dinilai mirip dengan Jokowi. Bahkan tak sedikit yang bercanda bahwa pria itu merupakan gambaran Jokowi saat mengetahui anak pertamanya, Gibran, maju sebagai cawapres Prabowo.
Kini hingga berita ini dipublikasikan, video pria mirip Jokowi itu sudah ditonton 304 ribu kali dan mendapatkan ribuan tanda suka. Warganet juga membanjiri kolom komentar dengan beragam pendapat dan tak sedikit yang ngakak karena video tersebut.
"Bapak Owi be like: santai dulu gak sih," sahut warganet.
"Kiro-kiro rokoke pimpinan kita apa lek?" tanya warganet.
Baca Juga: Kunker di SMK Negeri 2, Jokowi Singgung Pentingnya Investasi: Create Lapangan Kerja
"Sialan mirip banget lagi," aku warganet.
"New skin login," celetuk warganet.
"Berat banget pakde," tambah yang lain.
"Bapak ketika anak pertama minta ZX25 (tidak). Bapak ketika anak pertama minta jadi capres (iya)," komentar warganet.
"Meme Pilpres asyik semua wkwkwkw," timpal lainnya.
"Cawapek banget banget kayaknya si Pak De," tulis warganet.
"Anak pertama ingin nyapres. Anak kedua ingin ketua partai. Anak ketiga ingin masuk isekai. POV idola kita," sentil warganet.
Sebagai informasi, Gibran bisa menjadi cawapres Prabowo usai Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan gugatan batas usia capres-cawapres. Gugatan itu mengubah batas usia minimal untuk menjadi capres atau cawapres, dari yang tadinya 40 tahun menjadi 35 tahun.