Suara.com - Bakal calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka bagi-bagi tahu saat arak-arakan deklarasi dan pendaftara ke KPU, Rabu (25/10/2023).
Di tengah ramainya para pendukung yang mengerubungi mobil yang ditumpangi pasangan bacapres dan bacawapres tersebut, ada momen unik yang terjadi.
Ketika Prabowo sibuk bersalaman dengan para pendukungnya dengan menaiki kendaraan Maung buatan Pindad, Gibran terpantau membagikan dua bungkus tahu kepada warga yang hadir.
"Tapi makasih tahunya Mas," ujar selebtwit @zarryhendrik yang mengunggah video itu.
"Enak bang?" tanya Gibran lewat cuitan di X.
"Bukan bagi-bagi amplop malah bagi-bagi tahu," komentar seorang warganet.
"Pas aku kunyah, ternyata di dalam tahunya berisi 17 program prioritas," balas Zarry Hendrik.
"Apasih random banget," timpal warganet lain.
"Buat yang tahu-tahu aja," balas Zarry.
Baca Juga: Gibrannya Malah Maju Cawapres, PSI Mau Pikir Ulang Soal Jagoan Cagub DKI 2024
Setelah acara deklarasi capres cawapres, Prabowo dan Gibran mendaftar ke KPU dengan menyerahkan berkas administrasi kepada Ketu KPU RI Hasyim Asy'ari