Beda Weton Ganjar vs Prabowo vs Anies: Ini Watak Asli dan Peruntungan Mereka

Ruth Meliana Suara.Com
Rabu, 25 Oktober 2023 | 14:16 WIB
Beda Weton Ganjar vs Prabowo vs Anies: Ini Watak Asli dan Peruntungan Mereka
Ilustrasi capres 2024: Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan. (Suara.com/Ema)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tiga calon presiden (capres) sudah mendaftarkan diri untuk maju sebagai pemimpin RI selanjutnya. Mereka adalah Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto. Dalam hal ini, rakyat tentu perlu mengetahui banyak hal tentang mereka agar tak salah pilih.

Visi misi dan rekam jejak menjadi dua pertimbangan utama bagi rakyat untuk memilih calon pemimpin RI. Selain itu, ada hal-hal lain yang kelihatannya sepele, namun kerap digunakan untuk menentukan pilihan mereka. Yakni, watak menurut zodiak dan weton.

Weton adalah istilah dalam budaya Jawa yang dipercaya mampu memberikan petunjuk tentang karakter dan peruntungan seseorang. Hal ini kerap dijadikan pertimbangan untuk memilih calon pemimpin RI. Berikut weton Anies, Ganjar, dan Prabowo.

Ganjar Pranowo

Ilustrasi Capres Ganjar Pranowo. (Suara.com/Ema)
Ilustrasi Capres Ganjar Pranowo. (Suara.com/Ema)

Ganjar Pranowo lahir pada 28 Oktober 1968 dan memiliki weton Senin Wage. Seseorang dengan weton ini dikenal positif serta seringkali hiperaktif. Mereka juga merupakan sosok yang mempunyai semangat tinggi, sehingga tidak akan mudah untuk menyerah.

Namun, pemilik weton Senin Wage bisa berubah menjadi seseorang yang angkuh dan kejam. Oleh karena itu, mereka harus dilayani dengan baik. Sebab, jika ada yang memicu emosinya, mereka tidak segan untuk memperlihatkan sifat buruk mereka.

Lalu, watak mudah emosi membuat Senin Wage sulit mencari teman dan lebih suka hidup sendiri. Meski begitu, mereka setia serta senang membantu orang lain. Di sisi lain, Ganjar dan Mahfud MD juga mendaftar ke KPU di hari yang sama dengan Anies-Imin.

Prabowo Subianto

Ilustrasi Capres Prabowo Subianto. (Suara.com/Ema)
Ilustrasi Capres Prabowo Subianto. (Suara.com/Ema)

Prabowo Subianto lahir pada 17 Oktober 1951 sehingga wetonnya Rabu Pon. Weton ini dinaungi oleh pelindung bernama Lintang lumbung. Pemilik weton itu selalu punya rencana yang baik, teratur dan rapi. Mereka juga mampu terbuka dengan ide baru.

Baca Juga: Belasan Pohon di Solo Tumbang Sebelum Prabowo-Gibran Daftar ke KPU, Publik: Pertanda Buruk

Selain itu, Rabu Pon juga dikenal berwibawa dan mampu membuat orang fokus terhadap dirinya. Belum lagi, ada sifat berani menanggung risiko, tegas dalam perkataan dan perbuatan, berkecukupan, serta adil. Lalu, pemilik weton ini pun disebut sebagai pembagi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI