Apa Itu Duduk Vincent? Viral Emak-Emak Ngamuk di KRL Karena Duduk Menyilang

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 24 Oktober 2023 | 20:15 WIB
Apa Itu Duduk Vincent? Viral Emak-Emak Ngamuk di KRL Karena Duduk Menyilang
Viral Emak-Emak Ngamuk di KRL Tak Terima Penumpang Lain Duduk Menyilang, Apa Itu Duduk Vincent? (Kolase Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menurut seorang penulis, Janine Driver bahasa tubuh dari seseorang dapat menyampaikan sejuta makna yang berbeda. Di dalam bukunya yang berjudul You Can’t Lie To Me, Driver mengatakan bahwa ada sejumlah arti duduk yang dapat dilakukan oleh kaum pria. 

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan Driver, pria yang kerap duduk dengan gaya menyilangkan kaki, mempunyai rasa percaya diri yang begitu tinggi dan berani dalam urusan memegang kendali.

Nah, apabila ada pria duduk dengan menyilangkan kaki ketika kencan, ini artinya pria tersebut memiliki ketertarikan dan nyaman saat bersama Anda. 

Lebih lanjut, Driver juga mengingatkan bagi kaum wanita, untuk berhati-hati dengan pria yang kerap berdiri dengan tangan di pinggul.

Lantaran, pria itu dinilai memiliki sikap yang agresif serta menikmati saat seseorang sedang merasa terancam. Selain itu, pria ini juga memang suka membuat orang lain merasa tak nyaman, suka mengintimidasi, dan kebanyakan kurang cerdas. 

Menurut sisi fisiologis, duduk dengan cara  menyilangkan kaki bisa dimaksudkan untuk hal yang lain. Steven Weininger, seorang ahli postur tubuh, mengungkapkan jika banyak orang yang duduk dengan kaki menyilang memiliki tujuan untuk mengurangi ketegangan di area punggung bawah. 

Alasannya bisa karena kaki yang terlalu panjang. Kondisi ini membuat seseorang butuh untuk beberapa saatmeregangkan tubuh dan berganti posisi. Salah satunya bisa dilakukan dengan gaya duduk sambil menyilangkan kaki atau 'duduk Vincent'. 

Bahaya Duduk Vincent 

Menurut terapis fisik & olahraga Hudson Premier Sandra Gail Frayna mengungkapkan agar kita membatasi kebiasaan duduk dengan gaya menyilangkan dua kaki ini. Pastikan jika kebiasaan menyingkan kedua kaki dilakukan tidak lebih dari 15 menit per hari.

Baca Juga: Geger Bayi 5 Bulan Diduga Hamil di Pesisir Selatan, Dokter Sebut Kejadian Langka

Pasalnya, kebiasaan duduk Vincent berisiko buruk terutama untuk kesehatan tubuh. Adapun bahaya yang bisa muncul antara lain yaitu hipertensi, pembekuan darah, skoliosis, kelumpuhan, masalah pinggul, produksi sperma terganggu, dan lainnya. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI