5 Fakta Tentang Herman Soegeng, Pendeta yang Membongkar Hubungan Mirna dengan Ayahnya Edi Darmawan Sering Berkonflik

Dinda Rachmawati Suara.Com
Selasa, 24 Oktober 2023 | 12:29 WIB
5 Fakta Tentang Herman Soegeng, Pendeta yang Membongkar Hubungan Mirna dengan Ayahnya Edi Darmawan Sering Berkonflik
Pendeta Herman Soegeng. (YouTube/ Daniel Mananta Network)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

1. Lulusan Oklahoma State University

Dalam profil LinkedIn milik Herman Soegeng, ia merupakan lulusan Oklahoma State University. Herman Soegeng merupakan sarjana administrasi bisnis, dengan jurusan ilmu manajemen dan sistem komputer di kampus tersebut.

2. Youth Pastor

Pada Daniel Mananta, Herman Soegong mengatakan jika diri berspesialisasi sebagai Youth Pastor, yakni pendeta yang membuka pelayanan untuk kaum muda. 

"Jadi saya itu youth pastor, saya menggembalakan anak-anak muda dari SMP sampai kuliah. Saya pertama kali dikenalkan Mirna itu, dia masih umur 14 tahun," ungkapnya.

3. Pendeta di IFGF

Selain sering membuka pelayanan ke berbagai sekolah, sejak 1998 Herman Soegeng aktif sebagai pendeta di gereja IFGF (International Full Gospel Fellowship).

4. Dampingi Mirna Dalam Momen Penting Hidupnya

Herman Soegeng mengatakan jika dirinya dikenalkan Mirna dan kembarannya Sandy saat sedang pelayanan di sekolah mereka, di Jubilee School, Jakarta. 

Baca Juga: Kasus Kematian Wayan Mirna Salihin Banyak Kejanggalan, Om Hao Ungkap Motif Kasus Kopi Sianida Jessica Wongso

Keduanya juga melakukan baptis di rumah mereka di usia 16 tahun. Pada ulang tahun ke 17 tahun, Pendeta Herman Soegeng jugalah yang memberikan khotbah. Begitu pula saat Mirna menikah dengan Arief Soemarko. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI