Thrifting di Pasar Senen dengan Modal Rp 100 Ribu, Bisa Dapat Apa Saja?

Selasa, 24 Oktober 2023 | 09:24 WIB
Thrifting di Pasar Senen dengan Modal Rp 100 Ribu, Bisa Dapat Apa Saja?
Thrifting alias belanja baju bekas di Pasar Senen. (Fajar/Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berbicara mengenai thrifting, biasanya barang-barang yang dijual akan memiliki harga yang turun jauh. Bahkan, beberapa barang yang dijual memiliki harga yang jauh berbeda dengan aslinya. Apalagi, para pembeli kemungkinan juga mendapat berbagai barang branded jika beruntung.

Beberapa barang dijual juga sangat murah. Untuk membeli berbagai barang seperti baju, celana, hingga sepatu bisa dimulai dengan harga Rp 5.000. Harga murah tersebut yang membuat thrifting menjadi menarik sehingga banyak masyarakat melakukan aktivitas satu ini.

Tim Suara.com mencoba untuk ke lokasi thrifting di Pasar Senen, Jakarta Pusat, Minggu (22/10/2023). Tim Suara.com melakukan percobaan untuk mengetahui dengan uang Rp 100.000 bisa mendapat apa saja saat melakukan thrifting.

Thrifting alias belanja baju bekas di Pasar Senen. (Fajar/Suara.com)
Thrifting alias belanja baju bekas di Pasar Senen. (Fajar/Suara.com)

1. Rp 100.000 bisa dapat 20 baju

Baca Juga: Mau Beli Baju Bekas Takut Zonk? Begini 6 Tips Thrifting yang Aman dan Untung

Saat berada di lokasi, rupanya beberapa pedagang memiliki berbagai promo tersendiri yang ditawarkan. Ada penjual yang secara gamblang menawarkan harga murah. Misalnya, ada kaos dan dalaman yang dijual dengan harga Rp 5.000 per pcs. Artinya, Rp 100.000 bisa mendapat sekitar 20 kaos.

2. Rp 100.000 bisa dapat 6 baju

Sementara itu, ada juga beberapa toko yang menjual kaos dengan harga Rp 20.000 per pcs. Namun, jika pembeli belanja 3 baju, maka harga menjadi Rp 50.000. Dengan demikian, jika membeli Rp 100.000 pembeli akan mendapat Rp 6 baju.

3. Rp 100.000 bisa dapat 3 kemeja dan jaket atau hoodie

Salah satu pedagang (B) menjelaskan, pihaknya menjual kemeja dengan harga satuan Rp 35.000. Namun, jika pengunjung membeli kemeja 3 buah, maka pengunjung dapat membelinya hanya dengan Rp 100.000.

Baca Juga: Thrifting Pasar Senen Masih Digandrungi Masyarakat, Saingan Dengan E-Commerce Ternyata Gak Ngaruh?

“Kita kemeja 35 ribuan. Cuma kalau 3 bisa dapat 100 lah,” ucap B saat diwawancarai, Minggu (22/10/2023).

Aktivitas thrifting di Pasar Senen masih digemari masyarakat. (Fajar/Suara.com)
Aktivitas thrifting di Pasar Senen masih digemari masyarakat. (Fajar/Suara.com)

Sama halnya dengan pedagang jaket dan hoodie, Dimas pihaknya juga menjual dengan harga satuan 35 ribuan. Namun, ia membiarkan pengunjung membayar Rp 100.000 jika membeli 3 buah. Di samping itu, pihaknya juga menjual jaket dan hoodie dengan kualitas yang lebih baik seharga Rp 85.000.

“Kita juga 35, kalau tiga dapat 100. Tapi buat yang di belakang yang lebih bagus kita jual 85 ribu,” jelas Dimas.

3. Rp 100.000 dapat 1 kaos

Bukan hanya mendapat berbagai barang, harga Rp 100.000 juga bisa memperoleh 1 kaos saja. Pedagang kaos tersebut, (H) menuturkan, pihaknya menjual kaos dengan harga cukup mahal tersebut karena kualitasnya berbeda.

Selain itu, ia juga tidak membeli barang dari satu bundelan besar. Justru pihaknya memilih mengambil kaos bekas itu dari facebook atau orang-orang yang menjualnya. Hal ini yang membuatnya melihat kualitas kaos tersebut sendiri. Oleh sebab itu, sebab kualitasnya bagus, harga kaosnya juga tidak murah.

“Kita biasanya nyari dari orang yang jual jadi kita cek dulu, enggak dari bundelan karena banyak yang kurang layak jadi dari 50 paling cuma 20 yang bisa dijual. Makannya lebih milih orang jual di Facebook gitu kita lihat dulu,” ucap H.

Itu dia beberapa barang yang mungkin didapat dengan uang Rp 100.000. Namun, hal ini juga tergantung dengan toko yang menjualnya. Bahkan, beberapa toko juga masih mengizinkan para pengunjung untuk menawar barang yang ingin dibelinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI