Mantan Suaminya Nyapres Lagi, Ini 5 Fakta Tentang Titiek Soeharto yang Habiskan Waktu Bersama Saat Prabowo Ultah ke-72

Dinda Rachmawati Suara.Com
Kamis, 19 Oktober 2023 | 19:30 WIB
Mantan Suaminya Nyapres Lagi, Ini 5 Fakta Tentang Titiek Soeharto yang Habiskan Waktu Bersama Saat Prabowo Ultah ke-72
Profil Titiek Soeharto (Instagram/Titieksoeharto)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tiap kali Prabowo Subianto maju di Pilpres, baik sebagai capres dan cawapres, sosok Titiek Soeharto, mantan istrinya selalu menyita perhatian publik. Meski telah bercerai selama kurun waktu 25 tahun, namun hubungan keduanya masih terlihat baik hingga saat ini. 

Terbaru, Titiek Soeharto terlihat hadir dalam acara ulang tahun Prabowo Subianto yang ke-72 baru-baru ini. Ia mengunggah sejumlah foto di Instagram pribadinya yang diunggah Rabu (18/10/2023).

Dalam foto tersebut, wanita 64 tahun ini masih terlihat cantik mengenakan gamis bermotif etnik dengan selendang merah yang melingkar di lehernya. Titiek dan Prabowo juga tampak berfoto dengan putra semata wayangnya, Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau yang biasa disapa Didit Prabowo.

Lantas seperti apa sosok Titiek Soeharto yang selalu bisa membuat penasaran publik dan dihubung-hubungkan dengan sang mantan suami, berikut fakta menariknya.

Momen Prabowo beri Titiek Soeharto tumpeng (TikTok)
Momen Prabowo beri Titiek Soeharto tumpeng (TikTok)

1. Putri Keempat Presiden Soeharto

Siti Hediati Hariyadi atau lebih akrab disapa Titiek Soeharto adalah putri keempat Soeharto, mantan Presiden ke-2 Republik Indonesia. Ia lahir di Semarang pada 14 April 1959, tepatnya saat sang ayah masih menjabat sebagai Panglima TT-IV/Diponegoro.

2. Pendidikan Titiek Soeharto

Adik Bambang Triatmodjo ini diketahui sempat mengenyam mendidikan di SMA Negeri 3 Jakarta pada tahun 1974-1977. Selang setahun, Titiek melanjutkan pendidikan ke Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia dan lulus dengan gelar sarjana pada 1985.

3. Menikah dengan Prabowo Subianto

Baca Juga: Prabowo Tak Kunjung Deklarasi Cawapres Gegara Calon yang Dipinang Masih Galau?

Saat masih berkuliah, tepatnya pada 1983, ia menikah dengan Prabowo Subianto yang kala itu masih menjadi seorang perwira TNI. Keduanya dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau yang akrab disapa Didit Prabowo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI