Megawati Masih Batuk Alergi Saat Umumkan Mahfud MD Jadi Cawapres, Bahaya Gak Sih Buat Lansia?

Rabu, 18 Oktober 2023 | 13:13 WIB
Megawati Masih Batuk Alergi Saat Umumkan Mahfud MD Jadi Cawapres, Bahaya Gak Sih Buat Lansia?
Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, bicara soal loyalitas terhadap kader-kader. (tangkap layar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri resmi mengumumkan Mahfud MD sebagai calon wakil presiden (cawapres) untuk mendampingi Ganjar Pranowo. Megawati menyampaikan pengumuman tersebut dengan suara lantang, meski sambil terbatuk-batuk.

Presiden RI ke-5 itu sampai memohon maaf karena ucapannya sempat terganggu akibat batuk tersebut. Dia mengaku kalau dirinya masih alami alergi.

"Mohon maaf, kalau begini, saya lagi alergi," kata Megawati dalam pidatonya ketika akan menyanyikan lagu Indonesia Raya stansa ketiga, Rabu (18/10/2023).

Saat acara pembukaan Rapat Kerja Nasional IV PDI Perjuangan pada akhir September lalu, Megawati juga telah alami batuk-batuk. Ketika itu, Megawati mengaku dirinya sedang alergi akibat paparan polusi udara.

Ketua Umum PDIP, Megawati Seokarnoputri [Tangkap Layar PDI Perjuangan]
Ketua Umum PDIP, Megawati Seokarnoputri [Tangkap Layar PDI Perjuangan]

"Karena Ibu saja sekarang, ini bukan batuk pilek, ini alergi. Alergi debu dan keadaaan polusi yang seperti itu," kata Megawati saat berpidato di JIExpo Kemayoran, Jakarta, 29 September 2023 lalu.

Setelah lebih dari dua minggu, batuk yang diidap politisi 76 tahun itu rupanya belum hilang juga. Dalam istilah medis, batuk yang terjadi lebih dari dua minggu dinyatakan sebagai batuk kronis.

Batuk kronis sebenarnya bukan penyakit, melainkan gejala dari gangguan kesehatan atau penyakit yang menjadi faktor pemicunya. Dikutip dari Halodoc, orang lanjut usia atau lansia termasuk kelompok paling rentan untuk mengalami batuk kronis, seperti batuk kering atau batuk berdahak.

Gejala batuk yang dibiarkan terus menerus bisa mengganggu aktivitas, terutama ketika sedang berbicara. Selain itu juga dapat menimbulkan rasa tidak nyaman pada tenggorokan.

Ada sejumlah hal yang bisa dilakukan untuk meredakan gejala batuk pada lansia tersebut.

Baca Juga: Sebut Pasangan Lengkap, Gibran Yakin Ganjar Pranowo-Mahfud MD Menang Satu Putaran?

1. Lembabkan Udara

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI