Suara.com - Berhubungan seks di dalam air bisa menciptakan sensasi tersendiri untuk pasangan suami istri. Contohnya berhubungan seks di kolam renang, laut atau bahkan bathtub. Bahaya nggak ya?
Dijelaskan Seksolog dr. Haekal Anshari meski lebih menyenangkan, berhubungan seks di dalam air bisa meningkatkan risiko penyakit infeksi loh, salah satunya infeksi menular seksual atau IMS.
"Bahkan risiko cedera akibat terpeleset, jatuh, atau tenggelam, ditambah lagi dengan risiko privasi atau norma sosial yang terlanggar bila melakukannya di tempat umum," ujar dr. Haekal dalam konten edukasinya di akun Instagram pribadinya dikutip suara.com, Sabtu (14/10/2023).
Nah, agar tetap enjoy berhubungan seks di dalam air, berikut ini yang perlu diperhatikan menurut dr. Haekal:
Baca Juga: Menguak Sebab Perempuan Lebih Sering Masturbasi Usai Menikah, Dokter Boyke Bilang Begini
1. Beda Air Beda Sensasi dan Risikonya
Menurut dr. Haekal ada tiga jenis air sebagai tempat berhubungan seks, yakni air keran, air kolam dan air laut. Setiap jenis air ini punya risikonya sendiri, seperti air keran di dalam bathtub mengandung kuman dari pipa saluran bawah tanah.
Lalu air kolam mengandung klorin dan kaporit. Terakhir, air laut memiliki kandungan garam tinggi serta mikrobiota yang hidup di dalamnya.
"Kandungan di dalam air tersebut dapat mengganggu keseimbangan alami pH vagina sehingga mengundang kuman patogen untuk hidup dan menyebabkan iritasi di dalam rongga vagina. Bahkan juga berisiko kepada penis," jelas dr. Haekal.
2. Meningkatkan Peluang Hamil
Baca Juga: Kenali Bentuk Penis Normal vs Tidak Normal: Ini Ciri Mr P Bengkok yang Bahaya
Jika sedang tidak ingin hamil dan punya buah hati, sebaiknya berhubungan seks di kolam renang tidak dilakukan. Ini karena kondom di dalam air jadi sepenuhnya tidak melindungi, bisa pecah, kendor atau lepas.
"Risiko kehamilan tetap ada walaupun penis segera dicabut dari vagina saat ejakulasi, karena adanya cairan precum yang bisa mengandung sel sperma," pungkas dr. Haekal.
Dari penjelasan dr. Haekal, meski ada sensasi lain ternyata ia tidak merekomendasikan tindakan tersebut, karena tidak ada satupun cara aman berhubungan seks di dalam air. Bahkan Centers for Disease Control and Prevention (CDC) juga tidak merekomendasikan loh.