Suara.com - Flannel merupakan salah satu item fesyen andalan banyak orang karena dinilai timeless dan mudah dipadu padankan sesuai karakter dan kesempatan.
Identik dengan motif kotaknya yang beragam dan menarik, flannel bisa mendukung penggunanya agar dapat mengekspresikan diri dan berkreasi dengan berbagai gaya outfit.
Dibuat dengan siluet rileks serta desain yang sederhana, flannel bisa digunakan dalam berbagai tampilan gaya seperti street style, classy atau sporty cocok untuk kumpul keluarga, bersantai serta dipakai pergi hangout bersama teman bahkan bekerja.
Agar tak bosan saat mengenakan flannel, Marketing Manager UNIQLO Indonesia Lisqia Lalantika membagikan tips padu padan flanel dalam acara peluncuran koleksi terbaru UNIQLO “Live Life in Flannel” di kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, Jumat (13/10/2023).
Baca Juga: 5 Tips Memilih Pengasuh Anak yang Tepat dan Terpercaya, Orang Tua Wajib Baca!
"Misalnya, pakai dress flannel, tapi di styling sedemikian rupa bisa jadi rok. Kalau ada semiformal event, bisa banget buat dipakai, jadi ditambah blouse (sebagai atasan),” kata dia.
Tidak hanya dress dan kemeja, flanel juga dapat hadir dalam bentuk celana panjang, celana pendek, hingga rok. Biasanya, penggunaan flanel sering dipadupadankan dengan fesyen item polos agar tidak terkesan “ramai” saat digunakan.
Meski begitu pilihan pattern on pattern atau tabrak motif juga bisa membuat penampilan terlihat berbeda, untuk kamu yang senang tampil stand out. Misalnya kemeja flanel dengan celana panjang flanel.
Untuk alas kaki, pilihan sepatu dan sneakers dapat digunakan sebagai pelengkap tampilan flanel yang lebih santai. Jika ingin menggunakan tampilan yang lebih formal, sepatu hak tinggi dan flat shoes bisa menjadi pilihan saat memadukannya dengan flanel.
Selain untuk perempuan, flanel juga cocok digunakan laki-laki dengan memadukannya bersama celana denim, celana panjang, hingga celana pendek. Meskipun flanel yang biasanya digunakan oleh laki-laki identik dengan tampilan santai, tetapi dengan padu padan yang tepat flanel juga dapat digunakan untuk tampilan semiformal.
Baca Juga: 4 Tips Mencegah Kulit Wajah Belang saat Cuaca Panas, Jangan Skip Sunscreen!
Untuk teknik layer pada laki-laki, fesyen item tambahan seperti jaket bertudung atau dalaman turtleneck sebagai dalaman dapat digunakan untuk tampilan santai. Selain itu, penambahan jas atau memasukkan kemeja flanel ke dalam celana juga dapat digunakan untuk tampilan semiformal.
Memahami kebutuhan ini, Uniqlo kembali menghadirkan deretan koleksi terbaru Flannel untuk Fall/Winter 2023 yang ditampilkan dalam instalasi di acara bertajuk Flannel Friday Night yang diselenggarakan di Stalk Jakarta.
Kali ini, Uniqlo mengambil tema Live Life in Flannel sebagai inspirasi bagi pecinta LifeWear untuk berani mengekspresikan keunikan masing-masing dengan percaya diri dalam balutan koleksi pakaian dengan motif kotaknya yang ikonik untuk menemani apapun kegiatan Anda dan menjadi bagian dari gaya hidup sehari-hari.
"Potongan yang versatile dan timeless membuat Uniqlo Flannel mudah dipadu padan untuk digunakan sebagai kemeja maupun outer yang dipadukan dengan item fesyen lainnya," ungkap dia.
Bahannya yang terbuat dari 100% katun lembut dengan tekstur brushed di kedua sisi juga memberikan kenyamanan untuk segala aktivitas juga menjadi salah satu alasan mengapa item ini yang paling diminati khususnya di Indonesia.
Melalui Uniqlo Flannel Fall/Winter 2023, kita diajak untuk bermain dengan berbagai pola dan warna yang dikurasi dengan baik dan didukung dengan sentuhan craftsmanship khas Jepang yang dikenal berkualitas unggul serta bahan yang nyaman khas LifeWear.
Uniqlo menghadirkan rangkaian koleksi flannel mulai dari kemeja, celana hingga gaun dengan total 51 motif yang akan menonjolkan gaya andalanmu.