Suara.com - Komedian Harabdu Tohar atau yang akrab disapa Bedu dikabarkan terjerat pinjaman online atau pinjol hingga Rp 5,5 miliar. Pertanyaanya, gimana ya cara agar tetap waras saat punya utang?
Bedu dikabarkan terlilit pinjol hingga terpaksa menjual rumah seharga Rp 5,5 miliar, ramai jadi pembicaraan hingga di media sosial. Belakangan Bedu membantah berita tersebut, namun tetap mengakui dirinya pernah menggunakan layanan pinjol tersebut.
"Pinjol pernah, tapi logika aja pinjol paling berapa. Itu lunas-lunas terus," kata Bedu kepada awak media beberapa waktu lalu.
Sementara itu, saat ini utang pinjol kerap jadi momok di masyarakat. Bahkan tidak jarang beberapa orang pilih bunuh diri karena malu dan tidak kuasa menahan tagihan utang pinjol yang sudah membludak.
![Komedian Bedu. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/original/2023/10/11/29855-komedian-bedu.jpg)
Ada juga pemberitaan mahasiswa yang rela membunuh adik kelasnya karena punya utang pinjol, dan masih banyak tindakan nekat lainnya.
Sementara itu melansir Credit Counselling Society, Kamis (12/10/2023) kondisi stres akibat utang medis menyebabkan orang sulit mengendalikan diri. Kondisi ini dalam istilah medis disebut dengan debt stress syndrome atau sindrom stres utang.
Berikut ini beberapa cara agar tetap waras saat terlilit utang, yang bisa dilakukan sebagai solusi:
1. Langsung Hadapi Masalah Utang
Memang lebih mudah melupakan semua berbagai masalah utang, atau kabur dari tagihan debt collector. Tapi langkah terbaik mengatasi ini yaitu dengan mengakui utang secara langsung. Langkah ini bisa mengurangi stres karena menyadari dan tidak mengelak jika memiliki utang.
Baca Juga: Lagi Terpuruk, Duit Bedu di Rekening Ternyata Sisa Rp53.800
2. Buat Rencana Melunasi Utang