Dari Main Tenis Bareng TGB sampai Bulutangkis sama SYL, Emang Boleh Firli Bahuri 'Semultitalenta' Itu?

Jum'at, 06 Oktober 2023 | 15:05 WIB
Dari Main Tenis Bareng TGB sampai Bulutangkis sama SYL, Emang Boleh Firli Bahuri 'Semultitalenta' Itu?
Dari Main Tenis Bareng TGB sampai Bulutangkis sama SYL, Emang Boleh Firli Bahuri 'Semultitalenta' Itu? (dok ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri membantah tuduhan melakukan pemerasan kepada Kementerian Pertanian. Ia menegaskan tidak berhubungan dengan para pihak Kementerian Pertanian terkait kasus korupsi di kementerian tersebut.

"Jadi saya pastikan bahwa kami tidak pernah melakukan hubungan dengan para pihak, apalagi meminta sesuatu atau disebut dengan pemerasan. Saya clear-kan itu, tidak pernah dilakukan seperti yang dituduhkan," kata Firli di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Kamis (5/10/2023).

Namun, belum lama ini beredar foto Firli sedang berada di lapangan bulutangkis sedang berbincang dengan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.

Dalam sebuah foto yang beredar luas di media sosial itu, tampak Firli duduk santai di kursi panjang di sebuah GOR bulutangkis.

Baca Juga: Jokowi Tunjuk Arief Prasetyo jadi Plt Menteri Pertanian

Beredar foto memperlihatkan Ketua KPK Firli Bahuri dan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo di sebuah GOR bulutangkis di kawasan Mangga Besar, Jakarta Pusat. (Ist)
Beredar foto memperlihatkan Ketua KPK Firli Bahuri dan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo di sebuah GOR bulutangkis di kawasan Mangga Besar, Jakarta Pusat. (Ist)

Firli mengenakan pakaian khusus olahraga dengan kaus berkerah bernuansa biru putih yang dipadukan dengan celana pendek hitam dan sepatu olahraga.

Di sampingnya duduklah Syahrul Yasin Limpo mengenakan kemeja hitam bercorak putih dengan paduan celana jeans. Tiga potong jagung rebus dan dua cangkir berisikan minuman menemani pertemuan keduanya.

Foto tersebut mendukung informasi yang beredar di kalangan wartawan. Kalau menurut kabar, pertemuan itu terjadi di sebuah GOR bulutangkis di kawasan Mangga Besar, Jakarta Besar pada Desember 2022.

Sampai saat ini, Suara.com masih mencoba mengonfirmasi Firli Bahuri maupun Syahrul yasin Limpo terkait foto pertemuan di GOR bulutangkis keduanya. Namun, keduanya masih belum memberikan respons apapun.

Beredarnya foto Firli bertemu Syahrul di GOR bulutangkis ini mengingatkan publik pada momen mirip yang pernah dilakukan oleh Firli Bahuri.

Baca Juga: Syahrul Yasin Limpo Kehilangan Sejumlah Uang Usai Mundur Sebagai Menteri Pertanian

Pertemuan Firli Bahuri dan TGB Zainul Majdi (Dok ist)
Pertemuan Firli Bahuri dan TGB Zainul Majdi (Dok ist)

Firli pernah bertemu dengan eks Gubernur NTB TGB Zainul Majdi di lapangan tenis. Foto keduanya viral kala itu. Saat itu TGB Zainul Majdi sedang terseret dalam kasus dugaan korupsi divestasi kasus Newmont.

Pertemuan tersebut menuai kontroversi, sebab Firli dinilai melanggar kode etik berat lantaran menemui saksi yang sedang berurusan dengan KPK.

Firli mengaku pertemuan tersebut. Namun ia membantah sengaja janjian dengan TGB, ia mengklaim tidak sengaja bertemu di lapangan tenis tersebut.

Eks penyidik KPK, Novel Baswedan melalui akun X miliknya juga sempat mengomentari pertemuan Firli dan SYL.

"Dulu main tenis di NTB, sekarang main bulutangkis," kata Novel.

Unggahan Novel tersebut memantik beragam komentar dari publik. Bahkan, ada yang berkelakar mengomentari kemampuan olahraga Firli Bahuri.

"Multitalenta ya bang," ujar seorang warganet.

"Lu beli gue jual," timpal warganet lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI