5 Tokoh Ini Percaya Jessica Wongso Tidak Membunuh Mirna

Farah Nabilla Suara.Com
Kamis, 05 Oktober 2023 | 14:15 WIB
5 Tokoh Ini Percaya Jessica Wongso Tidak Membunuh Mirna
Jessica Kumala Wongso. (Instagram/@mygigsmedia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kasus kopi sianida kembali hangat diperbicangkan setelah film dokumenter 'Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso' ditayangkan Netflix pada 28 September 2023 lalu. Kasus ini membuat beberapa pihak janggal dengan keputusan hakim yang menyatakan Jessica terbukti bersalah atas kematian Mirna Salihin.

Diketahui Jessica divonis 20 tahun penjara terkait kasus yang menewaskan Mirna pada 2016 silam.

Walau dinyatakan terbukti bersalah, nyatanya ada beberapa pihak yang percaya Jessica tidak membunuh Mirna. Hal ini berkaitan dengan beberapa fakta janggal yang terungkap ketika persidangan Mirna. Siapa saja mereka? Simak penjelasan berikut ini.

1. Otto Hasibuan

Otto Hasibuan adalah pengacara Jessica dalam kasus kopi sianida. Dia pun meyakini kliennya bukan sosok yang membunuh Mirna. Pasalnya tidak dilakukan autopsi pada jenazah Mirna.

"Dari hati, pikiran dan keilmuan yang saya peroleh dari Tuhan, saya meyakini Jessica tidak bersalah. Tapi putusan hakim harus saya hormati," ucap Otto.

"Bayangkan di peradilan kita, ada seorang mati tiba-tiba bukan karena sakit, lantas tidak diautopsi. Tapi hakim bisa mengatakan ini mati karena sianida, dukun pun nggak berani nebak itu," sambung dia.

Sementara itu sebagai pengacara Jessica, Otto tidak dibayar sama sekali. Sebab Otto tidak memungut bayaran sama sekali alias pro-bono. Alasannya, Otto merasa kasihan pada keluarga Jessica yang meminta bantuannya.

2. Hotman Paris

Baca Juga: 7 Kontroversi Edi Darmawan Salihin: Suka Main Perempuan Sampai Konflik dengan Hotman Paris

Senada dengan Otto, pengacara kondang Hotman Paris juga tak percaya Jessica membunuh Mirna. Dia menilai penetapan Jessica sebagai tersangka hingga divonis 20 tahun hanya berdasarkan keyakinan hakim.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI