Suara.com - Nama Febri Diansyah tentu tidak lagi asing di telinga Anda semua. Namanya dikenal ketika menjadi Juru Bicara KPK, dan terakhir diketahui menjadi tim kuasa hukum Putri Candrawathi. Baru-baru ini, profil dan biodata Febri Diansyah kembali disorot.
Terbaru Febri bersama Rasamala Aritonang bersedia menjadi kuasa hukum Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) atas dugaan kasus korupsi Kementan. Tentu kemudian publik penasaran dengan profil dan biodata Febri Diansyah ini.
Secara gamblang, sosoknya muncul sebagai tim kuasa hukum atau advokat pada pihak yang secara alami berseberangan dengan KPK. Hal ini membuat Febri
Namun demikian performanya di persidangan terbukti selalu impresif, dan banyak membantu kliennya.
Sekilas Biodata dan Profil Febri Diansyah
Memiliki nama asli Febri Diansyah, ia mendapatkan gelar sarjana hukumnya dari Universitas Gadjah Mada pada tahun 2007 lalu. Setelah lulus, ia bergabung ke Indonesia Corruption Watch atau ICW, salah satu lembaga yang cukup dikenal publik.
Ia sendiri lahir di Padang, Sumatera Barat, pada 8 Februari 1983. Dalam berbagai kasus korupsi, sosoknya banyak memantau dan vokal menyuarakan kasus Nazarudin pada era 2011 lalu, yang ditengarai jauh lebih dalam daripada yang telah terungkap belakangan ini.
Pada beberapa tahun berikutnya kemudian ia dipercaya menjadi pegawai fungsional Direktorat Gratifikasi Komisi Pemberantasan Korupsi. Kemudian di tahun 2016, ia dipercaya sebagai juru bicara KPK untuk berbagai urusan terkait dengan lembaga antirasuah ini.
Banyak kasus korupsi yang terus disuarakannya, mulai dari kasus Setya Novanto, hingga kasus Hambalang. Namun ia kemudian memutuskan mundur pada September 2020 lalu.
Baca Juga: Misteri Hilangnya Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dari Radar KPK
Sebenarnya pengunduran diri ini telah diisukan sejak 2019, ketika terjadi kontroversi revisi Undang-undang tentang Komisi Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.