Suara.com - Penggemar drama Korea semestinya sudah familiar dengan tteokbokki. Makanan khas Korea tersebut kini juga sudah semakin mudah ditemukan di Indonesia.
Tteokbokki terbuat dari bahan utama tepung beras. Bumbu gochujang berwarna merah juga menjadi ciri khas dan memberikan rasa yang bikin ketagihan banyak orang.
Walau kalorinya terbilang tinggi, tteokbokki tetap mempunyai beberapa manfaat bagi tubuh. Merangkum Hello Sehat, berikut manfaat makan tteokbokki.

Meningkatkan metabolisme tubuh
Sensasi pedas dari bumbu gochujang disebut bisa mempercepat metabolisme tubuh. Zat capsaicin yang terdapat pada cabai memang dipercaya merangsang pengeluaran energi.
Meski demikian, tentunya hal tersebut perlu diimbangi dengan pola makan sehat dan olahraga teratur. Dengan begitu, sistem metabolisme tubuh dapat bekerja secara optimal.
Mencegah penyakit jantung
Bumbu gochujang pada sajian tteokbokki terbuat dari bubuk cabai yang ternyata bisa membantu melindungi dan menjaga kesehatan jantung.
Sebuah penelitian dalam jurnal Nutrition & Metabolism menyebutkan bahwa gochujang terbuksi mampu menurunkan lemak perut dan kadar trigliserida yang menjadi faktor risiko penyakit jantung.
Baca Juga: 5 Manfaat Sayur Kubis untuk Kesehatan, Makannya Jangan Digoreng!
Membakar lemak