Erina Gudono Belum Ingin Punya Anak Karena Mau Kuliah S2, Mau Menyiapkan Mental Sebelum Jadi Ibu?

Sabtu, 30 September 2023 | 16:04 WIB
Erina Gudono Belum Ingin Punya Anak Karena Mau Kuliah S2, Mau Menyiapkan Mental Sebelum Jadi Ibu?
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep gandeng sang istri Erina Gudono saat mengunjungi Kantor DPP Barisan Relawan Jokowi Presiden atau Bara JP. (Suara.com/Dea)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Erina Gudono blak-blakan, ia dan Kaesang Pangarep sepakat menunda momongan karena ada beberapa target yang ingin lebih dulu diraih. Menurut Erina dirinya enggan langsung punya anak setelah menikah pada Desember 2022 karena ingin lebih dulu melanjutkan pendidikannya. Apalagi menantu ketiga Presiden Joko Widodo itu berencana mengambil gelar master atau S2 sehingga sedang fokus untuk belajar.

"Aku masih nyiapin S2 lagi kan, jadi aku lagi belajar lagi buat itu. Mungkin untuk short-terms goals. Aku sama Kaesang ada beberapa hal yang ingin dicapai sebelum kita punya anak gitu. Hopefully bisa dimulai dalam waktu dekat," ujar Erina saat berbincang dengan Putri Tanjung dikutip suara.com, Sabtu (30/9/2023).

Erina juga menambahkan, dirinya dan Kaesang merasa nyaman meski hanya berdua sebagai suami istri. Terlebih jika ingin mencoba berbagai kegiatan menantang yang bisa membahayakan anak. Apalagi kegiatan tersebut merupakan target yang memang ingin dilakukan sebelum memiliki buah hati kelak.

"Kita istilahnya kalau masih berdua itu lebih enak. Mau keliling dunia pun nggak papa, karena belum ada anak. Tapi kalau ada anak pasti ada adjustment lagi. Jadi short-terms goal aku sekarang, menyelesaikan apa yang harus diselesaikan. Nanti sebelum ada anak," pungkasnya.

Baca Juga: Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep Janji akan Kunjungi Hambalang dan Teuku Umar, Tapi...

Melansir Bright Horizons, selain kesiapan fisik suami istri sebelum punya anak, penting juga untuk menyiapkan mental, khususnya perempuan yang nantinya akan mengandung. Meskipun peran ayah bayi memang penting, tapi menjaga diri sendiri adalah poin utama.

Agar mental perempuan siap punya anak, yaitu disarankan meluangkan waktu setidaknya beberapa menit setiap hari untuk mengasuh dan menyayangi diri sendiri. Contohnya seperti melakukan segala kegiatan yang ingin dicapai sebelum hamil, atau sebelum melahirkan.

Jika sudah hamil cara menyiapkan mental calon ibu yaitu bisa dengan tidur siang, meditasi, perbanyak camilan sehat ataun pijat prenatal (kehamilan).

Selain perempuan, penting juga mempersiapkan mental suami jadi ayah. Ini karena saat menjadi ayah, dirinya harus jadi support sistem yang baik bergantian merawat anak dan istrinya, yang bisa jadi kelelahan dan kurang sehat setelah melahirkan.

Inilah sebabnya, salah satu cara menyiapkan mental menjadi ayah, yaitu menyelesaikan semua punya proyek besar dan vital. Ini karena untuk mengurangi rasa bersalah orangtua yang tidak hadir untuk anaknya yang baru lahir, jika masih harus berurusan dengan pekerjaan.

Baca Juga: Utamakan Pendidikan, Intip 5 Potret Aaliyah Massaid Saat Sedang Kuliah

Atau jika terpaksa menundanya, beritahukan kepada semua orang bahwa Anda ingin beristirahat. Selain itu bisa juga menegaskan orang lain yang kompeten untuk melanjutkan tugas Anda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI